Neno Warisman: Ini Aksi Damai Terbesar yang Pernah Ada
- tvOne
VIVA.co.id – Ustazah Neno Warisman ikut serta dalam Aksi Damai 212 yang berpusat di lapangan Monas Jakarta Pusat, Jumat, 2 November 2016. Dalam aksinya tersebut, Neno mengatakan aksi damai 212 tersebut merupakan aksi turun ke jalan terbesar yang ia saksikan dan ikuti.
"Ini aksi damai terbesar yang pernah ada," kata Neno saat ditemui di kawasan Monas.
Wanita yang sering tampil di stasiun televisi ini mengaku terharu dengan lantunan takbir dan selawat oleh massa yang ikut serta dalam aksi kali ini. Menurut dia, aksi ini adalah momen bersatunya umat Islam di Indonesia agar merapatkan barisan untuk menyuarakan pendapat mereka.
"Aksi damai ini sangat indah. Umat muslim bersatu turun ke jalan menyuarakan isi hati mereka," tutur Neno.
Neno turut serta dalam Aksi Damai 212 bersama Gerakan Ibu Negeri dengan mengenakan pakaian serba merah dan putih. Tak hanya Neno Warisman, tampak juga Opick, Eddies Adelia, dan artis lainnya.