Alasan Gading Marten Dukung Ahok
- VIVA.co.id/Nuvola Gloria
VIVA.co.id – Gading Marten menilai banyaknya perubahan yang signifikan di Jakarta baik infrastruktur ataupun hal kecil lainnya di masa kepemimpinan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat. Untuk itu, dia kembali mendukung pasangan nomor urut dua ini melaju dalam Calon Gubernur DKI Jakarta 2017.
"Saya dukung mereka karena mereka benar dan saya rasa saya berjalan dengan orang yang benar," katanya di Rumah Lembang, Menteng, Jakarta Pusat, Senin, 28 November 2016.
Kehadirannya di rumah ini untuk ikut berpartisipasi dalam acara Kampanye Rakyat Basuki-Djarot Kerja bersama selebriti lainnya. Ada Happy Salma, Tompi, Iwa K, Neo, Sweet Martabak, Cathy Sharon dan Nico Siahaan.
Tak hanya itu, Gisella, istrinya juga memiliki pikiran yang sama dengan Gading.
"Bini juga dukung. Pilihan kan boleh siapa saja dan keluarga saya pribadi memilih beliau," ucap ayah satu anak itu.
Bahkan untuk nge-rap di atas panggung, putra kandung Roy Marten itu sengaja menyiapkan lirik khusus. Ya, dia mengaku ini adalah pilihan hatinya.
"Karena yang kita butuhkan adalah orang yang mau kerja dan berani. Tapi kembali ke pilihan masing-masing, saya mantap milih ini," ujar pria berusia 34 tahun itu.
Status Ahok sebagai tersangka dugaan penistaan agama tak menggoyahkan niatnya untuk memilih Ahok.
"Enggak sih. Saya WhatsApp dia kasih semangat. Dia orangnya memang kita blak-blakan. Programnya sudah kita dengarin, kita rasain dan enggak ada celahnya. Terus apalagi yang kita ragukan?" ungkap Gading.