BIGBANG Absen Lagi dari Ajang Penghargaan Musik Terkenal
- REUTERS/Bobby Yip
VIVA.co.id – Acara penghargaan musik tahunan Mnet Asia Music Awards atau MAMA selalu menampilkan jejeran musisi papan atas Korea Selatan. Disiarkan pertama kali tahun 1999, MAMA selalu memberikan penampilan panggung yang luar biasa.
YG Entertainment, sebagai agensi besar dari grup band terkenal seperti BIGBANG, Sechckies, 2NE1, Epik High, iKON, WINNER, Blackpink, dan PSY kembali menyatakan bahwa mereka tidak akan tampil dalam MAMA 2016.
Dilansir Allkpop, penyebab utama di balik absennya artis-artis dari YG dikarenakan padatnya jadwal mereka. Seperti yang diketahui BIGBANG, PSY, dan Sechhskies semuanya akan merilis album baru di bulan Desember.
Mereka tengah sibuk dengan produksi album dan konser. Menurut YG, ikut serta dalam MAMA setidaknya akan menghabiskan waktu selama tiga hari, hal ini terlalu berlebihan untuk artis top dari YG.
Perwakilan dari YG menjelaskan, "MAMA membuka pemungutan suara online 1 Desember dan kami tidak tahu apakah ada kemungkinan untuk memenangkan penghargaan. Bagaimanapun, jika kami diundang, telah diputuskan bahwa hal itu tidak mungkin menyiapkan penampilan untuk ajang penghargaan."
Perwakilan tersebut kemudian menekankan bahwa absennya YG bukan karena adanya konflik antara label dan Mnet.
"Kami berharap tidak akan ada lagi spekulasi atau kesalahpahaman."
Netter yang mengetahui hal ini berharap setidaknya artis baru mereka, Blackpink bisa menghadiri acara ini.
"Tapi setidaknya Blackpink, iKON, WINNER, Lee Hi, Akdong Musician, dan lainnya bisa berpartisipasi," ungkap yang lain.