Lima Hal Ini Bikin Rusak Rambut
- U-Report
VIVA.co.id – Rambut Anda bisa melewati serangkaian aktivitas yang secara tidak langsung merusak setiap harinya, seperti dicuci, dikeringkan, dipanaskan dan styling. Jika tidak berhati-hati, mahkota Anda itu bisa menjadi rapuh dan bercabang.
Seiring berjalannya waktu, rambut Anda perlahan akan menipis dan rapuh. Namun, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mencegah hal tersebut terjadi. Yaitu dengan mengurangi beberapa kesalahan saat merawat rambut.
Dikutip dari laman Lifehack, Kamis 17 November 2016, begini caranya.
1. Terlalu banyak kondisioner
Bagian yang membutuhkan kondisioner pada dasarnya hanyalah ujung rambut. Mulailah dengan kondisioner seukuran koin 200 perak dan oleskan pada rambut. Tambahkan jika diperlukan namun jangan terlalu banyak.
2. Terpapar sinar matahari
Kerusakan akibat matahari bisa berupa rambut kering dan kulit kepala gatal. Namun baiknya, kerusakan ini bisa diatasi. Usahakan untuk menahan rasa gatal jika terjadi iritasi di kulit kepala. Gunakan air cuka putih untuk membilas rambut saat keramas. Air ini berguna untuk membasmi kotoran yang menempel di kulit kepala dan mengurangi gatal akibat iritasi.
3. Keramas setiap hari
Baiknya rambut dicuci setiap dua atau tiga hari. Jika lebih itu, akan membuat minyak alami rambut yang diperlukan untuk membuat rambut tetap lembab berkilau hilang.
Jika memang diperlukan keramas yang lebih sering, usahakan untuk tidak menggunakan shampo dan gunakan kondisioner di ujung rambut
4. Menggunakan alat styling terlalu panas
Kini sudah banyak alat styling yang dibuat dengan panas yang bisa diatur sesuai keinginan dan panasnya alat styling diatur sesuai dengan jenis rambut yang Anda miliki. Satu lagi, jangan pernah menggunakan alat yang panas pada rambut basah dan gunakan produk pelindung rambut.
5. Menyisir saat rambut basah
Helaian rambut menjadi lebih lemah ketika basah dan salah satu kesalahan yang kita buat adalah menyisirnya dalam keadaan basah. Coba untuk menyisir rambut sebelum keramas agar tidak kusut. Gunakan sisir bergigi lebar untuk mengaplikasikan kondisioner pada rambut saat keramas.