Estee Lauder Akuisisi Too Faced Rp19,4 Triliun

Kosmetik Estee Lauder
Sumber :
  • instagram.com/esteelauder

VIVA.co.id – Label kosmetik prestisius asal Amerika Estee Lauder mengakuisisi Too Faced senilai Rp19,4 triliun. Ini merupakan nilai pembelian terbesar yang dilakukan perusahaan kecantikan yang didirikan tahun 1946 tersebut.

Industri Kecantikan Meningkat Drastis di Tengah Pandemi COVID-19

"Akuisisi Too Faced melengkapi portofolio kami dari merek karena fokus keunikan feminin dan komunikasi millennial, yang benar-benar saling melengkapi dengan sangat sedikit kanibalisasi dengan bertumpu pada portofolio make-up kami," kata Presiden dan CEO Estee Lauder Fabrizio Freda kepada WWD, seperti dilansir dari Pop Sugar.

Too Faced, yang diluncurkan pada tahun 1998 telah menjadi penjualan nomor satu di Sephora dengan lini maskaranya, Better Than Sex. Pendiri Too Faced, Jerrod Blandino menyakini kemitraan baru dengan Estee Lauder akan membuat Too Faced melakukan ekspansi produknya di seluruh dunia dengan tetap menjaga nilai-nilai inti.

Miliki Mitra Ibu Rumah Tangga Terbanyak, MS Glow Raih Rekor MURI

"Kami akan mengambil pendekatan yang lebih global untuk bisnis ke depan. Ketika Anda melihat apa yang Estee Lauder lakukan dengan MAC (Cosmetics) dan Jo Malone dengan merek yang berbeda yang memiliki gerai ritel sendiri, itu menjadi fenomenal dan kami sangat bersemangat tentang peluang dan potensi di balik itu," tuturnya.

Blandino meyakinkan pelanggan setianya bahwa Too Face akan tetap antikekejaman binatang. Dia mengatakan, tidak akan melakukan pengujian terhadap binatang.

3 Produk Kosmetik Madame Gie Milik Gisel Ditemukan Bahan Berbahaya

"Kami tidak akan pergi ke China, kami tidak akan mengubah budaya perusahaan. Mereka (Estee Lauder) mencintai dan menghormati apa yang telah kami buat dan akan mendukung kami, tidak mengubah kami dengan cara apapun tapi membesarkannya," kata dia.

Dengan kesepakatan yang dilakukan, Blandino berharap Too Faced akan tumbuh dan berkembang bersama Estee Lauder, dengan memproduksi konten terkenal untuk konsumen, termasuk produk perawatan kulit dan wewangian. "Kami akan melanjutkan dominasi pada kategori warna, berputar pada kandungan perawatan kulit dalam arena kosmetik berwarna," ujarnya.

Menurutnya, akan ada banyak tempat berbeda untuk ekspansi produk saat ini lantaran telah memiliki dukungan dan sumber daya.

Ziva Magnolya.

3 Trik Riasan Simple Ziva Magnolya, Tampilan Segar Alami Tanpa Dempul

Makeup natural yang simple and clean menjadi andalan Ziva Magnolya di kesehariannya. Ziva dengan jeli memilih riasan tepat untuk mengeksplorasi cantik terbaik versi diri.

img_title
VIVA.co.id
25 Agustus 2023