Tukul Sering Mengirimkan Ini Kepada Maggie Diaz
- Putri Firdaus/VIVA.co.id
VIVA.co.id – Dikabarkan telah menikah siri dengan komedian Tukul Arwana, Maggie Diaz mengaku tak masalah. Maggie tak membenarkan kabar telah menikah siri dengan Tukul. Kabar tersebut dilontarkan oleh rekan komedian Tukul, Gogon.
Jika kelak Maggie benar-benar dinikahi komedian kaya itu, bagaimana perasaannya?
"Yang baik-baik, saya aminin saja," kata Maggie, Jum'at, 11 Oktober 2016.
Maggie mengaku tak enak kepada Tukul, karena beberapa waktu lalu ia mengunggah fotonya saat bersama Tukul di media sosial. Lantas bagaimana hubungan Maggie dan Tukul saat ini?
"Baik saja hubungannya. Dia (Tukul) suka ngirimin screenshot berita kita berdua. Saya langsung balas, 'Duh maaf ya mas gara-gara saya ini upload foto itu’," ucapnya.
Penyanyi dangdut itu kerap dihantui perasaan tak enak, jika kabar pernikahan sirinya tersebut terdengar sampai ke kuping keluarga istri Tukul, Susiana.
"Kalau keluarga aku sih nyaman-nyaman saja, karena mereka tahu yang benar kayak gimana. Cuma saya enggak enak hati kalau nanti meluas sama keluarga beliau (Tukul) dan keluarga mbak Susi juga," katanya.