20 Ribu Nasabah di Bank Ini Kebobolan Secara Online

Ilustrasi Kejahatan Cyber
Sumber :

VIVA.co.id – Bank Tesco milik perusahaan ritel terbesar di Inggris Tesco, menghentikan semua transaksinya secara online pada Senin waktu setempat. Ini dilakukan karena terjadi pencurian uang di 20 ribu rekening nasabahnya. Pencurian siber ini pertama terjadi di negara tersebut. 

Asri Welas Ungkap Pernah Jadi Korban Pembobolan Rekening, Saldo Dikuras Sampai 0 Rupiah

Dilansir dari Reuters, Selasa, 8 November 2016, bank yang mengelola 136 ribu giro tersebut, tidak menjelaskan secara spesifik kejadian pencurian tersebut. Namun, ditegaskan bahwa pihak bank akan memberikan ganti rugi nasabahnya yang kehilangan uang. 

Diketahui, sebanyak 40 ribu nasabah menjadi target pencurian online tersebut, tapi upaya tersebut bisa diantisipasi. Kejahatan ini memicu kekhawatiran investor terkait rentannya sistem keuangan di negara tersebut. 

BNI Ajak Nasabah Terapkan 6 Langkah Jitu Hindari Kejahatan Siber saat Transaksi

Kepala Eksekutif Bank Tesco, Benny Higgins kepada BBC mengatakan, jumlah uang yang dicuri hanya dalam jumlah kecil. Namun, ia menolak untuk memberikan rinciannya, dan memberi tahu bagaimana modus operandi yang dilakukan penjahat siber tersebut. 

"Secara online pencurian itu kegiatan kriminal, karena menarik uang nasabah secara curang," ujarnya. 

Pakai Kripto sebagai Alat Pembayaran, Pengusaha Rental Mobil di Bali Dicokok Polisi

Seorang ahli keamanan siber mengatakan, meskipun data yang diperoleh masih belum maksimal. Tapi dari jumlah nasabah yang menjadi korban, kejadian ini merupakan salah satu perampokan digital terbesar di dunia. 

"Sungguh luar biasa berapa banyak akun yang terganggu dan kemudian dijarah dalam waktu yang relatif singkat," kata Kepala Eksekutif di Cyber Ventures, Tom Kellermann. 

(mus)

Ilustrasi kejahatan siber.

3 Ways to Anticipate Cyber Crime Threats

The Deputy Minister of Communications and Informatics Nezar Patria reminded the public to strengthen personal data protection to anticipate the threat of cyber crime.

img_title
VIVA.co.id
3 April 2024