5 Langkah Jitu Hindari Kekacauan di Ruang Tidur 

Ilustrasi desain kamar tidur
Sumber :
  • rumahku.com

VIVA.co.id – Tahukah Anda, ruangan, atau kamar tidur yang berantakan dapat meningkatkan stres dan merusak waktu tidur Anda? Bahwa, kekacauan di kamar tidur Anda akan berdampak merugikan pada kesehatan Anda? 

Jadi, organisir secara baik barang-barang di kamar tidur Anda, agar kamar tidur jadi ruang nyaman yang menyehatkan.  

Idealnya memang, sebagai tempat untuk tempat beristirahat, tentu Anda ingin ruangan kamar tidur Anda nyaman, bersih, dan rapi, sehingga Anda dapat benar-benar santai saat berada di dalamnya. Tapi realitasnya, hal itu kadang begitu sulit diwujudkan. Walau berarti, bukan tidak mungkin untuk dilakukan.  

Berikut, beberapa cara sederhana yang dapat Anda terapkan, agar kamar tidur Anda dapat selalu nyaman dan terhindar dari kekacauan:

Pertama, singkirkan benda yang tidak Anda butuhkan, atau tidak digunakan lagi di kamar tidur Anda. Seperti halnya pakaian bekas yang terus saja Anda simpan di lemari pakaian. Sementara itu, pakaian Anda terus bertambah dan Anda merasa semakin rumit untuk merapikannya. 

Anda juga kadang, menaruh furnitur lama yang tidak Anda butuhkan lagi di dalam kamar tidur. Untuk itu, sebaiknya barang-barang tersebut disingkirkan.

Kedua, hindari barang non-kamar tidur tersimpan di dalam kamar tidur Anda. Sebab, kadang kita menjadikan ruang kamar tidur kita layaknya gudang untuk menyimpan berbagai macam barang. Seperti halnya sepatu, mainan, buku,  atau berbagai peralatan bersih-bersih. 

Ketiga, cari akar permasalahannya. Jika suasana berantakan di kamar tidur ternyata berasal dari barang-barang di kamar tidur, namun Anda tidak pernah dapat merapihkannya, telusuri akar permasalahannya. 

Suntikan PMN Bakal Dorong BTN Genjot Program Satu Juta Rumah

Contoh, kebiasaan Anda mencuci pakaian. Kalau Anda terbiasa menumpuk pakaian kotor, dan baru mencucinya saat tumpukan terlihat membuat kamar berantakan, maka Anda harus mulai mengubah kebiasaan mencuci.  

Begitu pun, dengan pakaian bersih. Setelah dicuci. sebaiknya segera setrika, lipat, dan taruh di dalam lemari. Jangan biarkan tercecer di kamar Anda. 

Masih Pandemi, Minat Pembelian Apartemen Lebih Tinggi Ketimbang Sewa

Keempat, gunakan pembatas pada ruang serbaguna. Di sebuah studio, atau apartemen kecil di mana kamar tidur Anda juga menjadi ruang makan, ruang kerja, dan lain-lain, menentukan ruang dengan menggunakan tirai dapat mengatasi kekacauan di kamar tidur. 

Kelima, jika Anda memiliki banyak barang dan memerlukan ruang penyimpanan lebih, cobalah manfaatkan ruang vertikal dengan menggunakan rak, atau lemari berbentuk tinggi. 

Harga Rumah Naik Kuartal I-2021, Tipe Ini Kenaikannya Paling Tinggi

Membiarkan barang bertumpuk di lantai, di atas lemari atau di atas meja akan membuat ruangan kamar tidur Anda terlihat berantakan. (asp)

PropertyGuru.

Melantai di Bursa New York, PropertyGuru Raup Dana Segar US$254 Juta

PropertyGuru merupakan perusahaan property technologi yang diketahui induk dari situs pencarian Rumah.com.

img_title
VIVA.co.id
21 Maret 2022