Kentut Wanita Ini Picu Kebakaran

Dilarang kentut/Ilustrasi.
Sumber :
  • Honeylizious

VIVA.co.id – Mengeluarkan gas atau kentut adalah suatu hal lumrah yang biasa dialami manusia. Namun siapa menyangka, hal ini bisa memicu kebakaran jika dikeluarkan di tempat yang salah.

Amigos Kemang Tutup Setelah Warga Depok Positif Virus Corona

Dilansir Metro, Selasa 1 November 2016, seorang perempuan di Jepang mengalami luka bakar cukup serius lantaran secara tidak sengaja buang angin selama proses operasi. Media Jepang menyebutkan, pasien berusia 30-an tersebut sedang menjalani operasi bedah laser pada leher rahim di Rumah Sakit Tokyo Medical University.

Gas yang dikeluarkan wanita tersebut diduga memicu laser yang tengah dipakai saat operasi berlangsung. Insiden yang terjadi pada bulan April ini menimbulkan kobaran api dan meninggalkan luka bakar serius di beberapa bagian tubuhnya, termasuk di daerah pinggang dan kaki.

Penampakan Restoran Paloma, Sempat Didatangi WN Jepang Positif Corona

Sebuah komite ahli yang meneliti kasus dan merilis laporan tersebut beberapa waktu lalu menunjukkan, tidak ada bahan yang mudah terbakar selama di ruang operasi tersebut. Laporan juga menyatakan tidak ada kesalahan peralatan medis yang digunakan pihak Rumah Sakit.

"Ketika gas pencernaan yang dikeluarkan pasien bocor ke ruang operasi, gas tersebut menyulut laser dan menyebabkan kebakaran. Api kemudian mencapai tirai bedah dan menyebabkan kobaran api," tulis laporan tersebut.

Kentut Anda Bau Busuk, Ternyata Ini Penyebabnya
Wanita Jepang

5 Fakta Unik Wanita Jepang, Nomor 3 Malu Kalau Masih Perawan

Wanita Jepang dikenal cantik dan imut. Tak sedikit lukisan wajah mereka di serial anime digambarkan sempurna. Nah apa saja ya fakta unik wanita Jepang lainnya?

img_title
VIVA.co.id
2 Februari 2022