Cara Sederhana Membuat Seseorang Jatuh Cinta
- pixabay/Hwellrich
VIVA.co.id – Beberapa orang berpendapat tidak ada alasan yang bisa membuat seseorang jatuh cinta. Ya, rasanya memang cinta datang begitu saja tanpa alasan. Namun, bagaimana jika para peneliti membuktikan beberapa faktor yang bisa membuat Anda jatuh cinta.
Seperti dilansir dari laman Time, berikut ini alasan yang bisa membuat orang jatuh cinta. Alasan ini cukup masuk akal dan bisa Anda jadikan kunci untuk membuat seseorang jatuh cinta pada Anda.
Cara ini diambil berdasarkan survei. Para peneliti meminta sejumlah orang Ketika para peneliti meminta sejumlah orang untuk menceritakan bagaimana mereka jatuh cinta, diketahui ada sebelas faktor yang memengaruhi seseorang untuk jatuh cinta. Beberapa variabel tersebut dipaparkan sebagai berikut.
Kedekatan
Ada dua faktor yang sangat memengaruhi sebuah hubungan personal, yakni lokasi tempat tinggal dan jarak di antara mereka. Namun, faktor paling penting yang menentukan siapa yang sangat dekat secara emosional adalah jarak antara tempat tinggal mereka.
Karakter
Bukan karakter apa yang Anda lihat dari pasangan impian. Namun, bagaimana Anda mengenali diri Anda dengan baik. Memiliki kesadaran diri yang kuat akan siapa diri Anda dan kepercayaan diri yang tinggi merupakan penentu utama apakah Anda akan jatuh cinta pada seseorang.
Kesamaan
Orang cenderung akan memilih pasangan dan menikahi seseorang yang memiliki karakteristik sama. Semakin sama kepribadian dan latar belakang Anda dan dia, semakin Anda merasa nyaman satu sama lain, semakin merasa cocok, dan semakin besar kepuasan terhadap hubungan Anda. Karenanya, pasangan yang memiliki kesamaan prilaku, temperamen, dan sikap akan bersama dalam jangka waktu lebih lama.
Gairah
Situasi apapun yang memengaruhi kita secara emosional akan meningkatkan peluang kita untuk jatuh cinta. Ketika kita bergairah, kita tidak memerhatikan apa alasannya. Gairah secara otomatis mendorong respons alamiah kita, termasuk ketertarikan pada pasangan potensial.
Penampilan fisik
Siapapun akan mengakui bahwa penampilan fisik yang menarik akan membuat mereka tertarik. Meski banyak wanita mengaku tidak terlalu mempertimbangkan penampilan fisik, namun secara tidak sadar penampilan fisik menjadi faktor yang dilihatnya ketika menaruh ketertarikan pada seseorang.