Begini Cara Zayn Malik Campakkan Mantan Tunangan

Zayn Malik
Sumber :
  • Instagram Zayn Malik

VIVA.co.id – Kabar mengejutkan kembali menerpa mantan personel boyband One Direction, Zayn Malik. Mantan tunangannya, Perrie Edwards baru-baru mengungkapkan perilaku Zayn yang dianggap tak sopan. Pelantun Pillowtalk itu mengakhiri pertunangan mereka dengan asal. Dan tindakan Zayn sangat membuat Edwards kecewa. Diungkapkan Edwards, Zayn mencampakkan dirinya hanya melalui pesan singkat. 

Tangis Haru Mantan Anggota One Direction di Pemakaman Liam Payne

Dilansir Daily Mail, dalam sebuah bab di buku terbaru Little Mix, girlband di mana Perrie tergabung, berjudul Our World, Edwards membeberkan bagaimana mantan kekasihnya itu menangani perpisahan mereka. Penyanyi ini juga menyebut momen itu adalah yang terburuk dalam hidupnya.

"Itu sangat buruk, waktu terburuk dalam hidup saya. Berpacaran selama empat tahun, dua tahun bertunangan berakhir hanya dengan pesan singkat sederhana. Begitu saja," tulis Edwards dalam sebuah paragraf.

Liam Payne Meninggal Dunia, Member One Direction Tulis Pesan Memilukan: Tidurlah dengan Tenang

Ia menuliskan, meski segala hal dalam kariernya berjalan dengan sangat mulus, perpisahan itu merupakan hal paling sulit bagi dirinya.

Dalam sekejap saja tulisan itu langsung menjadi pembicaraan hangat di media sosial. Para penggemarnya menjadikan topik ini berada di puncak dengan rangkaian kalimat dukungan.

Zayn Malik Ungkapkan Duka Mendalam untuk Liam Payne: Love You Bro

Salah seorang penggemar menuliskan, "Saya lega Edwards tidak lagi dengannya, apapun yang dia tuliskan sangat mengejutkan."

Gosip mengenai Zayn memutuskan Edwards melalui SMS sebelumnya dibantah oleh pihak penyanyi berdarah Pakistan tersebut. Kepada salah satu majalah Zayn mengatakan kalau rasa hormatnya pada Edwards sangat tinggi sehingga tidak mungkin mengakhiri hubungan mereka hanya lewat SMS.

"Saya sangat mencintainya, dan akan selalu mencintainya, dan saya tidak akan pernah mengakhiri hubungan selama empat tahun dengan seperti itu," kata Zayn.

 

????????

A photo posted by Perrie Edwards ?????? (@perrieeele) on

Zayn Malik

Penghormatan Spesial Zayn Malik untuk Mendiang Liam Payne: Love You Bro!

Zayn Malik telah memberikan penghormatan yang menyentuh kepada mendiang sahabatnya, Liam Payne, dalam konser pertamanya sejak kepergian sang penyanyi.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024