Dandelion, Kumpulan Lagu Penuh Harapan dari Monita Tahalea

Monita Tahalea
Sumber :
  • VIVA.co.id/Diza Liane Sahputri

VIVA.co.id - Monita Tahalea, penyanyi bersuara khas, kembali memamerkan suara indahnya lewat album terbarunya berjudul Dandelion. Ia menceritakan proses panjang nan berkesan dari pembuatan album yang dirilis pada Januari 2016 itu.

Dara Bakal Pindah ke Jakarta, The Virgin Siap Bikin Kejutan Lewat Album Baru

Awalnya, album itu telah dirilis yang khusus digital pada Desember 2015. Proses panjang dari pembuatan album yang baru dirilis secara fisik pada tahun ini masih menjadi memori yang tak terlupakan baginya.

"Selain dari lagu-lagunya, kalau buat aku, sembilan lagu di album Dandelion itu sangat berkesan karena memang aku yang pingin pilih lagu itu. Tapi buat aku sendiri yang masih aku ingat sampai saat ini, proses pengerjaan Dandelion, mulai dari pembuatan lagu, pengumpulan materi, rekaman," ujarnya saat ditemui seusai tampil di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jakarta, pada Minggu 9 Oktober 2016.

Hadir dengan Formasi Baru, Band Samsons Ajak Penggemar Nostaligia dengan Merilis Live Studio Session

Nama album Dandelion itu, kata Monita, memiliki arti khusus, yaitu sebuah harapan. Terlebih Dandelion yang merupakan sebuah bunga, memang bermakna bunga harapan yang terus memperindah diri.

"Sembilan lagu di album ini isinya tentang harapan. Dandelion itu wish flower. Jadi kita punya harapan terus, bunganya ditiup, terus terbang. Aku pingin harapan kita bisa kayak gitu; bisa tumbuh dan bisa menebar harapan ke orang lain," katanya.

Pongki Barata Rilis Album 'Love Songs', Gandeng Rio Febrian

Pembuatan Dandelion yang memakan waktu selama dua tahun, menurutnya, diambil dari berbagai inspirasi. Di antaranya pada salah satu judul lagunya, yakni Memulai Kembali.

"Itu inspirasi dari meninggalkan hal yang sudah lewat, enggak cuma masa lalu kesedihan, tapi kebahagiaan juga. Kadang ada orang bilang, 'gue dulu berhasil ini, berhasil itu'. Tapi itu dulu, bagaimana kalau sekarang,” katanya.

(ren)

Close to Breathe

Band Close to Breathe Rilis Album 'Samasta', Hadirkan Sembilan Lagu

Album Samasta sudah bisa dinikmati di layanan streaming musik sejak 2 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
9 November 2024