Dekati Pelanggan, BRI Incar 3 Bandara
- VIVA.co.id/Fikri Halim
VIVA.co.id – PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) menyatakan bahwa perseroan akan kembali membuka outlet BRI Digital di tiga bandara lainnya di tanah air. Langkah ini menyusul peluncuran outlet BRI Digital pertama di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, beberapa waktu yang lalu.
Direktur Utama BRI, Asmawi Syam mengungkapkan bahwa tiga bandara yang dibangun outlet BRI Digital tersebut antara lain adalah bandara Kualanamu Medan, Sumatera Utara, bandara Ngurah Rai Bali dan Bandara Juanda, Surabaya.
"Paling cepat itu Medan, kemudian Bali Lalu Surabaya. Semuanya di 2016," kata dia di Outlet BRI Digital Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Kamis 6 Oktober 2016.
Semenjak meluncurkan satelit yang bernama BRISat, BRI tampak semakin agresif untuk membuka outlet BRI Digital. Hal ini juga disebut demi memperkuat layanan keuangan inklusif seperti halnya target pemerintah untuk mengejar target indeks keuangan inklusif pada tahun 2019 menjadi 75 persen.
Sementara itu, Direktur Konsumer BRI, Sis Apik Wijayanto menambahkan, bahwa investasi yang dibutuhkan untuk pembangunan outlet digital di Terminal 3 Soetta saja mencapai Rp4 miliar hingga Rp5 miliar dan itu belum termasuk biaya sewa tempat. Disebutkan, Investasi di tiga outlet yang akan dibangun tidak jauh berbeda dengan outlet di Terminal 3 Soetta.
"Investasi Rp4 miliar sampai Rp5 miliar di luar sewa. Kalau sewa tempat kan berbeda-beda juga. Lalu kalau jumlah mesinnya lebih sedikit juga berbeda nilai investasinya. Untuk total kami perkirakan investasinya Rp12 miliar-15 miliar untuk tiga bandara itu," tutur Sis.
Ia menjelaskan, Outlet BRI Digital di ketiga bandara tersebut akan memiliki fasilitas yang sama dengan outlet BRI Digital di Terminal 3 Bandara Soetta.
Fasilitas tersebut Seperti Transparent Glass Interactive (Oled), Hybrid Machine, Smart Table, Cash Recycle Machine, Video Banking, E-UMKM Interactive, E-Board, Media Wall Interactive, dan Online Banking. Diperkirakan akan rampung dan siap beroperasi di Desember 2016.
"Untuk Hybrid machine kita juga ada beberapa outlet yang sudah punya, di mal juga kita ada, nanti pada waktunya akan kita akan upgrade seperti ini," kata dia.