Fraksi PKB Gelar Pertandingan Persahabatan
VIVA.co.id – Fraksi PKB DPR RI menggelar pertandingan persahabatan (sepakbola) antara fraksi PKB dengan wartawan.
Acara ini merupakan rentetan kegiatan HUT PKB yang ke-17. Acara dibuka dengan sambutan Ketua Fraksi PKB dan juga anggota Komisi I DPR RI Ida Fauziyah.
Dalam sambutannya, Ida mengatakan bahwa acara ini merupakan bentuk persahabatan antara fraksi PKB dengan media.
"Kemarin ada permintaan dari rekan-rekan wartawan untuk dibuatkan pertandingan bola. Maka dari itu kami dari fraksi memenuhi keinginan rekan-rekan media untuk terus menjalin silaturahmi di DPR," ujarnya, Kamis 6 Oktober 2016.
Ida menambahkan, ini sebagai bentuk syukur Fraksi PKB sebagai fraksi yang terus membangun keterbukaan informasi dengan media.
"Kami dari Fraksi mengucapkan terima kasih antusias rekan-rekan media meliput kegiatan PKB, baik diskusi dan konferensi pers. Semoga di usia yang ke-17 ini PKB terus menjaga amanah rakyat, selamat bertanding jaga sportifitas dan jaya PKB," katanya.
Sementara itu, Ketua Wartawan DPR/MPR/DPD Hilman Mattauch dalam sambutannya mengatakan, selama ini Fraksi PKB membuka keran informasi seluas-luasnya untuk media melakukan peliputan.
"Terima kasih Fraksi PKB dan rekan-rekan sekalian, semoga ini menjadi perekat silaturahmi kita ke depan, sukses terus PKB," katanya.
Dalam turnamen kali ini turut hadir Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar yang juga membuka pertandingan secara resmi. Selain itu juga hadir Anggota Fraksi PKB di DPR yang ikut bermain melawan wartawan. (webtorial)