Restoran Cepat Saji Ini Pekerjakan Kembar Lima

Saudara kembar lima menjadi pelayan di restoran cepat saji
Sumber :
  • McDonald's Michigan

VIVA.co.id – Sebuah restoran cepat saji yakni McDonald’s cabang Michigan, Amerika Serikat memiliki staf unik yang memiliki kedekatan khusus satu sama lainnya.

Langgar PSBB, McDonald's Sarinah Didenda Rp10 Juta

Ya, restoran ini memiliki staf yang merupakan lima saudara kembar yang semuanya berusia 18 tahun. Mereka  ialah Leith, Lauren, Logan, Lindsey dan Lucas Curtis. Kelimanya merupakan karyawan paruh waktu di McDonald’s di Potterville, Michigan, seperti dilansir Huffington Post.

"Hal yang sangat mengesankan dari mereka adalah betapa positif sikap mereka dan seberapa baik mereka saat bekerja bersama-sama," kata Renee Draves, pemilik dan operator dari restoran tersebut.

Warga Berkumpul di McDonald's Sarinah Kenapa Tak Ditindak?

Kembar lima bersaudara ini bekerja di berbagai bidang di restoran tersebut. Lauren yang bertanggung jawab atas lobi, Lindsey ditempatkan di kasir, sementara saudara yang lainnya membantu memasak di dapur. Meskipun saudara kembar, namun mereka sama-sama bisa bekerja secara profesional.

McD Sarinah Bisa Tetap Buka dengan Syarat Ini Kata Erick Thohir

"Mereka sudah bisa melatih satu sama lain. Mereka fenomenal," kata Draves.

Saudara kembar yang tidak identik ini, memilih bekerja paruh waktu dengan alasan mereka dapat menabung untuk kuliah, kata ibu mereka, Lori.

Lucas dan Lauren adalah yang pertama dari Curtis bersaudara yang memulai kerja di McDonald’s. Kemudian  Leith mengikutinya, begitu pula dengan Lindsey dan Logan bergabung sebagai staf sesaat setelahnya.

"Ini suatu yang keren bahwa saya dapat mengandalkan saudara saya untuk mendapatkan pekerjaan dan berkolaborasi dengan mereka di tempat kerja," kata Lucas.

Pink Sweetener

Viral Saudara Kembar Mirip Ariana Grande, Ini Potretnya

Viral saudara kembar mirip Ariana Grande, seringkali dituduh plagiat. Berikut potret saudara kembar tersebut yang mirip Ariana.

img_title
VIVA.co.id
8 September 2021