Main Film Layar Lebar, Gisella Minta Bantuan Suami

Gisella Anastasia
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Nuvola Gloria

VIVA.co.id – Gisella Anastasia atau lebih akrab disapa Gisel kini tengah memperluas pengalamannya di bidang akting. Ia dipercaya untuk memerankan sebuah karakter di film terbaru garapan Ernest Prakarsa.

Gandhi Fernando Bawa Film Anak Kunti ke 10 Negara

Kesibukan baru Gisel ini juga mendapat dukungan dari sang suami, Gading Marten. Bahkan, menurut pengakuan Gisel, Gading pun senantiasa menjadi teman latihan akting saat di rumah dan memberi kritik saran mengenai aktingnya.

"Mas Gading senang banget aku bisa mencoba untuk main film dia sangat support aku, bantuin juga. Kalau aku ada kesusahan apa nanya-nanya sama dia, dia sabar jawabin, sempet jadi dummy juga buat adegan," kata Gisel saat ditemui saat ditemui di sebuah acara di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Senin, 3 Oktober 2016.

Film Indonesia Mencuri Perhatian di Hainan Island International Film Festival di China

Gisel sangat senang mendapat dukungan dari sang suami. Saat di rumah pun asisten rumah tangga ikut membantu Gisel merekam aktingnya bersama suami.

"Pulang latihan reading sama Ko Ernest, aku merasa masih aneh gitu ya, suruh mbak Siti rekam, coba adegan sama Mas Gading gini adegan, nanti dilihat anehnya di mana," ungkapnya.

Memiliki Alur Cerita yang Bagus, Inilah 3 Drama Indonesia yang Sayang Jika Dilewatkan

Namun ketika disuruh memilih antara akting dan menyanyi, Gisel mengatakan bahwa masing-msing bidang memiliki tantangan berbeda. Film memang menjadi tantangan baru bagi Gisel. Ia bahkan terharu saat proses syuting sudah berakhir.

"Beda sih tantangannya nyanyi kan sudah comfort zona aku, sudah biasa, nyanyi lebih enak pasti karena sudah biasa, kalau yang ini (akting) lebih menantang pasti, tapi seru juga, sampai akhirnya aku bungkus di hari ke-15 nangis juga pas perpisahan, eh pas pamit," ungkap ibu dari Gempita Nora Marten itu.

 

Day4 @ctsmovie #ctsmovie

A photo posted by Gisella Anastasia (@gisel_la) on

Film Pelangi Di Mars

Intip First Look Film Pelangi Di Mars, Karya Anak Negeri

Film seperti Pelangi Di Mars adalah contoh bagaimana narasi yang inovatif dapat membawa penonton melintasi batas-batas fisik dan imajinasi.

img_title
VIVA.co.id
27 Desember 2024