Demo Ribuan Pekerja Freeport, Produksi Grasberg Terganggu

Tambang Freeport di Papua.
Sumber :
  • ANTARA/Muhammad Adimaja

VIVA.co.id – Sekitar seribuan pekerja di tambang emas PT Freeport Indonesia, melakukan aksi mogok kerja sejak 28 September 2016 lalu. Hingga kini, operasional tambang terbuka Grasberg terganggu karena aksi tersebut. 

Ada Demo Buruh Tolak Perppu Cipta Kerja Hari Ini, Ribuan Aparat Jaga Istana Presiden

"Saat ini, operasi pertambangan di tambang terbuka Grasberg terkena dampak dari gangguan pekerja. Sekitar 1.000 orang (Demonstran)," ujar juru bicara Freeport Indonesia, Riza Pratama kepada VIVA.co.id, Senin 3 Oktober 2016. 

Dia mengungkapkan, negosisasi dengan para pekerja saat ini terus dilakukan. Berdasarkan informasi yang dihimpun, mayoritas pekerja yang yang melakukan demostrasi adalah sopir dan operator alat berat, mereka menuntut kenaikan gaji dan bonus dari perusahaan. 

BBM Tak Turun, Buruh Kirim Ancaman di Pilpres 2024

“Freeport Indonesia saat ini sedang berupaya untuk mengatasi masalah ini dan mengembalikan operasi tambang terbuka sesegera mungkin," ungkapnya. 

Hingga saat ini, PTFI masih menghitung berapa kerugian materil akibat terganggunya produksi tersebut. 

Demo Kenaikan BBM, Serikat Pekerja Minta Jokowi Mundur

"Belum ada angkanya," tambahnya. (asp)

Media asing live report

Viral, Momen Media Asing Liputan Demonstrasi Tolak RUU Pilkada di DPR Jadi Sorotan Warga

Dalam video yang diunggah sang pemilik akun Instagram, terlihat membagikan dua momen saat reporter media asing tengah lakukan liputan aksi demontrasi di depan gedung DPR.

img_title
VIVA.co.id
23 Agustus 2024