Gaet Artis Kulit Putih untuk Film Mulan, Fans Tuntut Disney
- Disney
VIVA.co.id – Kabar akan diangkatnya film animasi Mulan yang terkenal di era tahun 90-an menjadi film live action tentu disambut hangat penggemar, pada awalnya. Akan tetapi semua berubah seketika saat sejumlah nama muncul dan disebut-sebut akan berperan dalam film ini.
Sebelumnya, Ming Na Wen, artis yang pernah mengisi suara Mulan dalam film animasi ditolak karena dia adalah artis keturunan Macau Amerika. Ia dianggap tidak pantas untuk memainkan peran wanita China.
Kini, dilansir Movie News Guide, kabar terbaru mengatakan bahwa Zac Efron dan Jennifer Lawrence rencananya akan dimasukkan dalam film ini. Kabar ini tentu semakin membuat marah penggemar.
Petisi berjudul, "Katakan pada Disney Kamu Tidak Ingin Mulan Berkulit Putih" pun dibuat dan telah mendapat 10 ribu tanda tangan. Banyak orang merasa seharusnya Hollywood mengikutsertakan aktor dari semua ras dan warna kulit terutama untuk cerita seperti Mulan.
Mulan sendiri berkisah tentang gadis muda Asia yang menyamar jadi seorang pria untuk menggantikan posisi ayahnya di militer. Disney sebelumnya mengumumkan bahwa film ini akan melibatkan sebagian besar pemeran dari China.
Ini bukan kali pertama Hollywood disalahkan soal warna kulit untuk aktor dalam filmnya. Sebelumnya, Scarlett Johansson juga diprotes karena berperan dalam film adaptasi Jepang, Ghost in the Shell. Begitu juga film Aloha di mana ada Emma Stone sebagai bagian dari orang Asia.
Hollywood dituding sering kali menghindari aktor dari etnis dan warna kulit berbeda untuk pemeran utamanya.