Pesta Film Animasi Prancis Hadirkan Film Penghargaan Terbaik

A Cat in Paris
Sumber :
  • IFI

VIVA.co.id – Prancis sebagai negara ketiga terbesar di dunia setelah Amerika Serikat dan Jepang, serta teratas di Eropa dalam jumlah produksi film animasi per tahun, telah menghasilkan film-film animasi baik pendek maupun feature. Negara ini juga secara rutin masuk dalam seleksi festival film internasional dan dinominasikan, bahkan meraih Academy Awards.

Petualangan Magis Menanti, Trailer Film Animasi Zanna: Whisper of Volcano Isle Akhirnya Dirilis

Dunia film animasi tidak hanya diramaikan oleh film-film produksi studio ternama yang telah akrab dikenal seperti Disney dengan studio Dreamworks atau Sony Pictures, tapi juga oleh produksi studio film Prancis seperti Folimage, Gaumont, dan Xilam Animation. Masih merasa asing dengan film animasi Prancis? Seharusnya tidak, karena mungkin Anda pernah mendengar kisah legendaris The Little Prince atau Le Petit Prince.

Institut Prancis di Indonesia (IFI) menggelar Pesta Film Animasi Prancis mulai tanggal 1 hingga 7 Oktober 2016 di Auditorium IFI Jakarta. Selama sepekan, film-film animasi unggulan yang telah memenangkan berbagai penghargaan baik dalam maupun luar negeri akan diputar.

Resmi Tayang di Indonesia, Film Moana 2 Hadirkan Petualangan Baru yang Seru dan Menyentuh

Misalnya saja film A Cat in Paris yang disutradarai Jean-Loup Felicioli dan Alain Gagnol. Film dengan naskah yang digarap oleh Alain Gagnol dan Jacques- Remy Girerd ini terpilih dalam nominasi di tiga ajang film bergengsi, Oscar 2012 untuk kategori Best Animated Feature Film, Annecy International Animated Film Festival 2011 untuk kategori Best Feature, Cesar Awards, dan European Film Awards 2011 untuk kategori Best Animated Film.

Dalam rilis Pesta Film Animasi Prancis, A Cat in Paris menceritakan kisah persahabatan antara gadis cilik bernama Zoe yang sulit bicara dan seekor kucing peliharaan bernama Dino. Diam-diam Dino memiliki kehidupan lain di malam hari, menjadi partner Nico, seorang pencuri benda seni yang sangat canggih dalam aksi pencuriannya.

Keren! Komposer Indonesia Ikut Garap Film Animasi yang Diproduseri Leonardo DiCaprio

Suatu hari Victor Costa, seorang bos penjahat dikabarkan akan mencuri sebuah patung dari Afrika yang akan segera dipamerkan pertama kali pada publik. Costa ternyata adalah seorang yang bertanggung jawab di balik kematian ayah Zoe, seorang polisi yang gugur saat bertugas. Aksi Costa dan kelompok penjahatnya menjadi benang merah segala konflik antarsemua tokoh di dalamnya.

Berikut ini daftar lengkap jadwal pemutaran film dalam Pesta Film Animasi Prancis

  • Sabtu, 1 Oktober pukul 16.00: 17 film pendek animasi Prancis terbaik
  • Sabtu, 1 Oktober pukul 19.00: Adama
  • Selasa, 4 Oktober pukul 19.00: Best of "Les Gobelins"
  • Rabu, 5 Oktober pukul 19.00: A Cat in Paris
  • Kamis, 6 Oktober: Salju dan Pohon-pohon Ajaib (Neige et les arbres magiques)
  • Jumat, 7 Oktober pukul 19.00: Phantom Boy
Film ZANNA: Whisper of Volcano Isle

Film ZANNA: Whisper of Volcano Isle, Bukan Hanya Menghibur Tapi Berikan Pesan Moral untuk Anak

Untuk memastikan kualitas internasional, produksi ZANNA: Whisper of Volcano Isle melibatkan banyak pihak, termasuk animator dari luar negeri.

img_title
VIVA.co.id
23 Desember 2024