Bocoran Koleksi 5 Desainer RI di Los Angeles Fashion Week

Konferensi pers desainer Indonesia menuju Los Angeles Fashion Week
Sumber :
  • Viva.co.id/Linda Hasibuan

VIVA.co.id – Los Angeles Fashion Week (LAFW) 2017 akan berlangsung pada 28 September-2 Oktober dan menampilkan koleksi musim semi dan panas tahun 2017 (SS17). Pada tahun ini, untuk kali pertama, lima desainer Indonesia siap memukau industri fesyen di Los Angeles, dengan koleksi mereka.

Diana Putri Boyong 30 Koleksi ke Los Angeles

Kelima desainer Tanah Air tersebut, yakni Ivan Gunawan, Oscar Lawalata, Purana oleh Nonita Respati, Rinda Salmun, dan Laison by Aurelia Santoso.

Dalam SS17 kali ini, Indonesia mengirimkan desainer terbanyak dan merupakan Featured Country untuk memperkenalkan kekayaan warisan budaya berupa kain Nusantara dengan sentuhan modern.

Koleksi Oscar Lawalata di Los Angeles Sukses Curi Perhatian

Berikut ini koleksi yang akan dibawakan lima desainer yang siap unjuk gigi di LAFW 2017.

Ivan Gunawan

Bawa Tenun Toraja, Ivan Gunawan Tampil di LA Fashion Week

Mengangkat tema Suku, desainer kondang Ivan Gunawan membawakan koleksi musim semi 2017 yang diadaptasi dari motif Toraja. Ini merupakan koleksi terbaru dari seri ke-3 Jajaka yang dibuat di atas katun polos dan dobby serta penambahan motif tribal Toraja dengan motif tenun Endek yang geometris.

"Ada 25 koleksi berkonsep ready to wear yang dihadirkan dengan menonjolkan motif, warna dan siluet," kata dia di Jakarta, Selasa, 20 September 2016.

Beberapa potongan yang ditampilkan, seperti blus bergaya A simetris, blus berdraperi, celana palazzo, kulot, celana 7/8, jumpsuits hingga rok lebar dengan mengadaptasi teknik Inoui digital printing.

Rinda Salmun

Desainer yang mengawali karier di London, Inggris berkesempatan untuk menampilkan koleksi SS17. Rinda akan mengangkat kain tenun Garut, tenun Jepara dan songket Palembang yang disulam satu-satu.

Tidak hanya itu, dia juga akan membawakan 24 koleksi anyar dengan mengambil inspirasi dari aliran seni Neoplasticism yang menjadi karakter label Rinda Salmun.

Oscar Lawalata

Debut koleksi Oscar Lawalata memang sudah tidak diragukan lagi. Dalam ajang ini, dia akan membawakan koleksi Spot by Oscar untuk musim semi dan panas 2017.

Oscar akan membawakan keindahan kombinasi batik kontemporer. Ada 36 koleksi yang akan dipamerkan, dengan eksplorasi warna etnik di atas bahan linen dan satin.

Purana

Gaya resort yang menjadi DNA Purana kembali dihadirkan untuk koleksi spring/summer 2017. Mengangkat tema Popsicle Brush, label yang dibuat Nonita Respati tersebut bereksplorasi dengan teknik brush (mencanting dengan menggunakan kuas besar).

Purana juga akan bermain pada teknik jumputan dengan motif signature dots dengan media kain tenun tangan. Menghadirkan 26 koleksi, Purana tetap mengeksplorasi proses tie-dye dengan penggunaan tiga palet dalam satu kain.

Laison by Aurelia Santoso

Terinspirasi dari gaya pemuda Los Angeles, Aurelia sang desainer yakin dapat memukau penonton yang hadir di LAFW 2017. Sebanyak 22 koleksinya menggunakan detail beadings, fringe, pacth work, dan bordir.

Untuk warna, Laison lebih bermain pada warna lembut ciri khas spring/summer, seperti hijau muda, off white, dan warna pastel.

(mus)

Pop up store Explore Indonesia Santa Monica 2016

Produk Fesyen Indonesia Bakal Ramaikan Los Angeles

Yang dipromosikan adalah produk ramah lingkungan pada Oktober 2017.

img_title
VIVA.co.id
26 September 2017