DPR Akan Hidupkan Kembali Panja Gula

Gula.
Sumber :
  • Pixabay/gugue

VIVA.co.id – DPR RI berencana akan menghidupkan kembali Panitia Kerja (Panja) gula guna menelusuri keterlibatan Bulog dalam kasus suap kuota impor gula yang menyeret Ketua DPD RI Irman Gusman. Penelusuran ini juga untuk memastikan ada tidaknya mafia impor gula di tubuh Bulog.

Demokrat: Jika RUU HIP Bertujuan Mulia, Enggak Mungkin Rakyat Bereaksi

"Kita segera undang Bulog untuk menjelaskan. Kalau ada KKN atau permainan dalam pemberian izin impor, maka bisa saja Panja gula yang sudah dibentuk, diaktifkan (lagi)," kata Anggota Komisi VI DPR RI Darmadi Durianto, Selasa 20 September 2016.

Menurut Darmadi, kasus korupsi tersebut sangat menganggu program Nawa Cita Presiden Joko Widodo. Terlebih saat ini pemerintah melalui Kementerian BUMN  sedang gencar-gencarnya melakukan holding, dimana salah satunya di sektor pangan.

Tidak Virtual DPR Rapat dengan Menhan Prabowo dan Panglima TNI

"Jelas kalau dalam Bulognya ada mafia, ini juga akan sangat menganggu. Terlebih lagi ada dugaan Bulog memberikan kuota kepada CV SB," katanya.  (webtorial)

Rapat Dengar Pendapat Komisi VIII DPR RI dengan Kementerian Sosial RI

DPR Setujui Pagu Indikatif Kemensos 2021 Sebesar Rp62,024 Triliun

Penyerapan anggaran Kemensos juga diapresiasi.

img_title
VIVA.co.id
25 Juni 2020