Pecahkan Rekor, Warkop DKI Reborn Daftar MURI

Cuplikan film Warkop DKI Reborn
Sumber :
  • Falcon

VIVA.co.id – Film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 1! menorehkan prestasi. Film yang disutradarai Anggy Umbara ini berhasil menggaet banyak penonton.

Nonton Film Warkop DKI Reborn, Herjunot: Suka Banget Semuanya Favorit

Jumlah penontonnya melimpah hingga menembus lebih dari setengah juta atau 535 ribu penonton hanya dalam satu hari. Dan dalam tiga hari penayangannya, film tersebut sudah ditonton 1 juta penonton.

Pencapaian ini membuat Falcon Pictures akan mendaftarkan film adaptasi tersebut ke Museum Rekor Indonesia (MURI). Pemeran Indro, dalam film Warkop DKI Reborn, Tora Sudiro mengaku senang dengan perolehan yang didapat oleh film tersebut.

Ngasih Kejutan B'day ke Adipati Dolken, Aliando Ngakak!

"Saya sudah senang penonton banyak yang menerima dan terhibur sama Warkop DKI Reborn Part 1. Kalau ada MURI, itu bonus ya," kata dia dalam rilis, Minggu, 11 September 2016.

Sementara Abimana Aryasatya, yang sukses memerankan tokoh Dono dalam film Warkop DKI Reborn mengatakan bahwa apresiasi yang diberikan untuk film yang dia bintangi bersama Vino G Bastian dan Tora Sudiro tersebut sungguh luar biasa.

Warkop DKI Reborn Banjir Review Positif, Adipati Dolken Bangga

"Kalau masuk MURI ini mungkin akan jadi sejarah baru. Tapi, dengan apresiasi yang ada saya sangat bersyukur. Mulai dari presiden sampai rakyat, nonton Warkop DKI Reborn. Semoga ke depannya semakin banyak lagi penontonnya," tuturnya.
    

Warkop DKI Reborn bakal kembali dengan formasi baru yang lebih fresh.

Sinopsis Warkop DKI Reborn 3, Petualangan di Padang Pasir

Diperankan Adipati Dolken, Randy Danistha, dan Aliando Syarief.

img_title
VIVA.co.id
12 September 2019