Mengulik Kedekatan Reza Artamevia dan Gatot Brajamusti
- Dokumentasi Pribadi
VIVA.co.id – Kabar kedekatan Reza Artamevia dan Gatot Brajamusti memang sudah lama terdengar. Keduanya sempat disebut-sebut memiliki hubungan spesial.
Maklum, Reza dan Gatot tak terpisahkan. Di mana ada Gatot, di situ pasti ada Reza. Penyanyi ini juga rajin mendampingi pemilik Padepokan Brajamusti tersebut dalam berbagai acara.
Reza dan Gatot terlihat bersama saat Kongres Parfi yang digelar di Mataram, Nusa Tenggara Barat pekan lalu. Pada saat kamar hotel Gatot digerebek petugas kepolisian, Reza juga berada di kamar tersebut.
Dari situlah kedekatan Reza dengan Gatot kembali menjadi perbincangan. Reza disebut-sebut telah menikah siri dengan Gatot.Â
Namun, kuasa hukum Gatot, Muara Karta membantahnya. "Yang saya tahu mereka hanya dekat. Saya tidak tahu soal nikah siri," katanya saat dihubungi VIVA.co.id, Jumat 2 September 2016.
Menurut Muara Karta, Reza dan Gatot memang sangat dekat. Reza adalah salah satu orang kepercayaan dari pria yang kerap disapa aa Gatot tersebut.Â
"Reza memang sangat dekat dengan Gatot. Salah satu artis yang dekat dengan Gatot, ya Reza. Reza salah satu orang kepercayaannya. Mereka kan sudah kenal bertahun-tahun ya. Tapi sejauh mana kedekatannya, hanya mereka yang tahu. Lagi pula Gatot itu sudah punya istri, Mbak Aminah itu," ujarnya.
Ditambahkan Muara Karta, selain Reza, Elma Theana juga sempat menjadi 'murid' Gatot. Kedua artis itu sama-sama sering datang ke Padepokan Brajamusti di Sukabumi, Jawa Barat. Reza dan Elma juga kerap mendampingi kegiatan Gatot di Jakarta.Â
Sekadar mengingatkan, hubungan Gatot dan Reza berawal saat rumah tangga penyanyi tersebut dengan Adjie Massaid sedang berada di ujung tanduk. Reza menggugat cerai Adjie ke Pengadilan Jakarta Selatan.Â
Perceraian Reza dan Adjie berlangsung alot. Bahkan, Reza sempat menghilang. Beredar isu, Reza hilang mendadak di bandara Soekarno Hatta setelah nyanyi dari luar kota. Setelah heboh soal hilangnya Reza, diketahui pelantun Pertama ini berada di Padepokan Brajamusti.Â
Setelah itu, Padepokan tersebut ramai dikunjungi wartawan untuk mengetahui kondisi Reza. Selama berada di padepokan tersebut, Reza tak pernah bicara. Ia selalu diwakili Gatot. Sejak itulah nama Gatot menjadi naik daun.
Terlebih lagi, setelah itu, Gatot selalu mendampingi Reza di berbagai acara. Gatot juga mulai terjun ke dunia artis. Gatot sempat marah saat disinggung bahwa ia mendompleng nama besar Reza untuk terjun ke dunia artis.