Terobosan, Deteksi Dini Alzheimer Bisa Melalui Tes Darah

Tes darah penderita diabetes.
Sumber :
  • REUTERS/Lucy Nicholson

VIVA.co.id – Sebuah tim peneliti yang dipimpin oleh Cardiff University, Inggris membuat gebrakan baru untuk memprediksi timbulnya penyakit Alzheimer secara lebih awal. Tim peneliti mengatakan, dengan tes darah seseorang bisa mencegah penyakit ‘hilang ingatan’ tersebut.

Ternyata Perbanyak Sujud dan Menghafal Alquran Bisa Cegah Alzheimer, Dokter: Itu Penting Sekali

Dilansir Cardiff.ac.uk, Rabu 31 Agustus 2016, kelompok peneliti yang terdiri dari Cardiff University, King College London dan University of Oxford menjalankan penelitian dengan didanai Alzheimer Society. Mereka mengetes dan mempelajari sampel darah lebih dari 292 orang yang memiliki tanda-tanda awal gangguan memori tersebut.

Peneliti pun menemukan satu penanda biologi atau indikator penyakit Alzheimer yang terbaca lewat tes darah.

Hati-hati Kalau Gaya Bicara Manusia Berubah

Direktur Sistem Imunitas Research Institut, Cardiff University, Paul Morgan, menjelaskan awalnya pada koresponden, mereka mengukur sejumlah protein dalam darah yang merupakan bagian dari sistem kekebalan tubuh. Hal ini biasanya terlibat mendorong peradangan dan penyakit otak.

Ketika koresponden itu kembali dites setahun kemudian, sekitar seperempat dari 292 orang tersebut telah berkembang ke penyakit Alzheimer dan tiga dari mereka menunjukkan Alzheimer yang terus berkembang.

Tak Kalah Canggih, Perkembangan Stem Cell di Indonesia Bisa Atasi Penyakit Genetik Hingga Kanker

“Penelitian kami membuktikan bahwa mungkin untuk memprediksi apakah seseorang memiliki masalah memori ringan atau tidak, dan mungkin juga mengetahui penyakit Alzheimer bakal terjadi beberapa tahun ke depan,” ujar Morgan.

Morgan menuturkan, penyakit Alzheimer telah mempengaruhi sekitar 520 ribu orang di Inggris dan jumlah ini terus berkembang seiring sebagai pertambahan usia penduduk.

“Karena itu penting, bahwa kita menemukan cara baru untuk mendiagnosa penyakit lebih awal, memberikan kita kesempatan untuk menyelidiki dan ‘menganjurkan pengobatan baru sebelum kerusakan permanen terjadi,” tegas Morgan.

Ilustrasi demensia atau pikun.

Avatar Ajaib Bisa Jadi Solusi untuk Penderita Alzheimer dan Demensia

Lenovo bekerja sama dengan Innovations in Dementia meluncurkan avatar 3D fotorealistis dengan AI khusus bagi penderita alzheimer dan demensia.

img_title
VIVA.co.id
5 November 2024