Kasus Dugaan Pemerkosaan Artis Top Korea Akhirnya Terungkap
- REUTERS/Victor Ruiz Caballero
VIVA.co.id – Kasus dugaan pelecehan dan juga pemerkosaan yang melibatkan artis top Korea, Park Yoochun mulai terungkap. Diduga ada pemerasan dalam kasus tersebut. Satu persatu pihak yang terlibat dalam kasus ini mulai ditangkap polisi.Â
Sebelumnya, Kepolisian Metropolitan Seoul menangkap Hwang dan kekasih Lee. Kini, polisi juga menahan Nona Lee atas tuduhan palsu dan usaha pemerasan.Â
Dilansir Allkpop, kekasih Lee mencoba mendapat uang dari Yoochun setelah mendengar pernyataan kekasihnya bahwa aktor dan penyanyi itu telah melakukan pelecehan seksual terhadapnya.Â
Kemudian kekasih Lee menemui manajer Yoochun pada 4 Juni 2016, dan berkata, "Dia (Lee) sangat menderita dan tidak bisa tinggal di Korea. Dia harus pindah ke Tiongkok. Tidakkah kamu pikir kamu harus membantunya."
Kemudian mereka bertemu kembali tanggal 8 Juni 2016. Pada pertemuan ini, kekasih Lee mengancam akan menyebarkan berita ini ke media dan akan melaporkan ke polisi. Dan saat mereka tidak mendapatkan uang, Lee akhirnya melaporkan Yoochun pada 10 Juni.
Dengan tertangkapnya Lee, terungkap bahwa mereka memang melakukan hubungan seksual tetapi bukan karena paksaan. Lee saat ini sedang diselidiki untuk tuduhan palsu, berikut juga tiga wanita lainnya yang membuat tuduhan palsu.
Sebagai informasi sebelumnya Kepolisian Seoul mengambil DNA Yoochun untuk membuktikan adanya hubungan seksual, namun Kepolisian tidak bisa memastikan adanya unsur paksaan atau tidak hanya dari DNA.
"Bukti DNA hanya akan menyatakan jika Yoochun memang memiliki hubungan seksual dengan pelapornya. Tapi itu tidak cukup untuk membuktikan jika hubungan keduanya dipaksa atau bukan," ujar pengacara Yoochun.
(mus)
Â