Bursa Saham Asia Dibuka Memerah Pagi Ini
- REUTERS/ Toru Hanai
VIVA.co.id – Indeks harga saham Asia dibuka di zona merah di awal perdagangan akhir pekan ini, Jumat, 26 Agustus 2016. Namun, penurunan indeks relatif kecil, di bawah satu persen.
Dilansir CNBC, indeks Australia ASX 200 turun 0,2 persen dengan hampir semua sektor berjatuhan pada awal perdagangan hari ini. Sedangkan indeks Korea Selatan Kospi menurun 0,58 persen.
Sementara itu, indeks Jepang Nikkei anjlok 0,84 persen setelah pemerintah Jepang mengumumkan harga konsumer jatuh pada Juli lalu.
Pasar modal Asia masih relatif datar sepanjang minggu ini karena investor masih menunggu pidato Gubernur Bank Sentral Amerika Serikat (AS), Janet Yellen, di Cushing, Oklahoma, hari ini. Pasar menunggu pidato Yellen memberi petunjuk kenaikan suku bunga Amerika Serikat.
Pasar memprediksi The Fed akan menaikkan suku bunga sebelum pemilihan umum presiden AS November ini. (ase)