Film Mission Impossible 6 Mundur Gara-gara Tom Cruise
- REUTERS/Suzanne Plunkett
VIVA.co.id – Pemeran utama dalam film Mission Impossible, Tom Cruise, dikabarkan meminta kepada rumah produksi untuk menaikkan gajinya. Hal tersebut tentunya dapat membuat jadwal pembuatan film menjadi tertunda.
Mission Impossible 6 dilaporkan menghadapi hambatan baru. Setelah tertunda karena masalah naskah, sekarang pra-produksi dihentikan karena dugaan sengketa antara Tom Cruise dan Paramount tentang gajinya.
Menurut Hollywood Reporter, aktor dan studio tidak melihat pendapatan akhir dari film tersebut. Sang aktor diduga ingin menyamai atau melebihi kesepakatan dengan Universal untuk film The Mummy remake.
Mission Impossible 6 awalnya direncanakan mulai produksi pada bulan November, namun tanggal tersebut mundur hingga tahun depan, diduga hal ini berkaitan dengan permintaan Tom. Pada film terbaru ini, Christopher McQuarrie akan kembali membantu membuat skrip film tersebut.
Tom Cruise dikenal dengan sering melakukan aksi peran pengganti berbahaya sendiri, hal tersebut dapat terlihat pada film terbarunya Jack Reacher: Never Go Back. Tahun lalu ia mendapatkan penghasilan sekitar US$25 juta dari ‘Rogue Nation’, dengan pendapatan kotor film dari seluruh dunia sebesar US$680 juta.Â