Heboh Isu Kemunculan Iron Man dalam Doctor Strange
- Marvel
VIVA.co.id – Para pencinta film superhero dari Marvel tak sabar menantikan Doctor Strange yang baru akan dirilis pada November mendatang. Namun beberapa hari ini, netizen sibuk membicarakan kemungkinan Tony Stark atau Iron Man muncul dalam film yang dibintangi Benedict Cumberbatch itu.
Dilansir Comic Book, rumor ini bukan tanpa alasan. Benedict Wong, salah satu aktor film ini menulis cuitan di akun Twitter bahwa proses syuting baru selesai pada 15 Agustus kemarin. Hal ini bertentangan, karena sutradara Scott Derrickson mengungkap, proses syuting sudah selesai sejak 3 April lalu.
Perbedaan ini memunculkan spekulasi jika ada syuting tambahan untuk peran Robert Downey Jr. Lagi-lagi, kemungkinan ini menjadi ramai diperbincangkan karena Tony Stark memang sedang mencari sekutu untuk Avengers: Infinity War mendatang. Apalagi diketahui jika beberapa teman Stark cidera akibat pertarungan di Captain America: Civil War.
Rumor kehadiran Tony Stark dalam Doctor Strange semakin menguat, karena dilansir Yibada, dalam bocoran film terbaru terlihat ada surat dari Stark Industries di meja Strange.
Netizen pun menyambut dengan meriah rumor ini. Karena Stark dikenal sangat ilmiah, maka akan terjadi 'gesekan' ide di antara dua karakter yang bersahabat baik ini.