Make Up Tim Senam Putri AS di Olimpiade Jadi Sorotan
- instagram.com/usagym
VIVA.co.id - Tim senam putri Amerika Serikat (AS) bernama The Final Five mendominasi kemenangan pada Rabu, 10 Agustus 2016, dengan membawa pulang medali emas dalam serangkaian kompetisi yang mengagumkan.
Tim senam putri AS, yang terdiri atas Simone Biles, Aly Raisman, Laurie Hernandez, Gabby Douglas dan Madison Kocian tampil mengesankan. Selain gerakan, kostum, kuku, hingga make-up mereka menjadi sorotan di pesta olahraga empat tahunan yang di gelar di Rio de Janeiro, Brasil tersebut.
Dikutip dari People, Simone Biles menjadi salah satu atlet senam yang mencuri perhatian di kompetisi tersebut, karena dia memiliki keterampilan yang bagus dipadu dengan kostumnya yang tak kalah cantik. Kostum berwarna merah dan navy bertabur hampir 5.000 butir kristal Swarovski berharga Rp15,7 juta.
Selain kostum, cat kuku yang dikenakan pesenam putri negara Abang Sam ini sebelumnya juga menjadi heboh, menyusul riasan wajah mereka. Menerapkan kosmetik atau make-up bagi seorang pesenam yang melakukan serangkaian gerakan merupakan langkah yang cukup berani dan berisiko.
Misalnya, Biles yang memulaskan eyeliner warna merah, biru dan putih berglitter. Dia juga mengenakan maskara untuk mempercantik matanya. Sementara Raisman berpenampilan tak kalah menawan, dengan rambut yang tertata rapi.
"Untuk menghindari gangguan apapun, saya menata rambut saya dengan model topknot. Saya menggunakan jepit dan beberapa ikatan rambut. Jika rambut Anda longgar, tubuh Anda terasa longgar," kata dia.
Dia juga mengenakan riasan warna biru bersayap di matanya. Sedangkan Hernandez, yang sempat tertangkap mengedipkan mata ke arah juri mengaplikasikan riasan mata kucing yang sangat cantik. Pesenam berusia 16 tahun ini membentuk sayap tajam di garis mata bagian atas, yang tampaknya diaplikasikan dengan menggunakan liner cair. Dia juga menyapukan maskara pada bulu matanya yang lentik.
Adopting the @lzhernandez02 "I got this" before doing anything that scares me from now on. #Olympics pic.twitter.com/ecJ5eJx7T9
— Hannah Sampson (@hannahbsampson) August 10, 2016