Pertamina Pelajari Rencana PLN Caplok PGE

Pengumuman Direksi Pertamina oleh Menteri BUMN
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id
Bappenas: Geothermal Motor Penggerak Ekonomi RI Masa Depan
- Direktur Utama PT Pertamina, Dwi Soetjipto mengatakan bahwa pihaknya tengah mempelajari proses akuisisi anak usaha Pertamina yang bergerak di bidang panas bumi, yakni PT Pertamina Geothermal Energy oleh PT PLN.

Dapat Arahan Menteri BUMN, PLN Bakal Caplok PGE
Menurut dia, jika memang hal tersebut adalah kebaikan untuk negara, itu tentu akan dilakukan. Seperti diketahui, pihak PLN mengaku bahwa proses akuisisi ini merupakan arahan dari Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno.

10 Tahun ke Depan, RI Bangun Pembangkit Geothermal 7.000 MW
"Sekarang kan, sedang dipelajari secara due dilligence," kata Dwi, ditemui di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Rabu 10 Agustus 2016. 

Menurut dia, tujuan Pertamina adalah bagaimana PGE bisa berkembang dan menangkap potensi pengembangan pembangkit listrik melalui energi panas bumi nasional yang mencapai 28 ribu megawatt (MW).

"Sekarang PGE sendiri masih 450 MW. Kita targetkan, di tiga sampai empat tahun ke depan, bisa menjadi di atas 1.000 MW. Jadi, potensinya masih sangat besar. Nah, potensi besar ini bagaiman secepatya diutilisasi. Tujuannya gitu," kata Dwi.

Ia menambahkan, pihaknya akan berpartisipasi penuh untuk mencapai target tersebut, melalui kerja sama dengan pihak mana pun tanpa terkecuali. 

"Semuanya (kerja sama) kami buka. Kalau kami punya barang, orang tertarik why not? Nanti, kita kalau kita dapat uang, kita pakai untuk eksplorasi," tambahnya. (asp)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya