5.946 Unit Apartemen Dijual Sepanjang Kuartal II
- VIVAnews/Fernando Randy
VIVA.co.id - Sejak April hingga Juni 2016, tercatat hanya sebanyak 5.946 unit apartemen dari empat proyek baru melakukan pra-penjualan, atau diperkenalkan ke pasar. Proyek-proyek apartemen tersebut, diharapkan selesai dalam empat tahun ke depan.
Associate Director Colliers International Indonesia Ferry Salanto dalam riset kuartalan mengatakan, capaian dari unit yang diperkenalkan sepanjang kuartal II tersebut, tercatat lebih rendah 20 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
Hal tersebut, lanjut Ferry, disebabkan oleh kehati-hatian para pengembang dalam merealisasikan proyeknya, di tengah kondisi pasar yang tidak pasti. Saat ini, terlihat jumlah pasokan unit apartemen cukup besar, namun penyerapannya terlihat sangat lambat.
"Secara umum, pengembang memilih menunda peluncuran proyek, karena kurangnya kepercayaan di situasi pasar saat ini. Selain itu, ekonomi Indonesia yang menurun, membuat kepercayaan konsumen turun dan itu berdampak ke keputusan pengembang," jelas Ferry dikutip dari riset kuartalan Colliers, Selasa 2 Agustus 2016.
Adapun apartemen yang melakukan pra-penjualan tersebut, 87 persennya berada di Jakarta Timur, yaitu dua proyek seperti East 8 dan Prajawangsa. Proyek ini dikembangkan oleh Karya Cipta Group yang ditargetkan untuk memenuhi segmen menengah bawah, khususnya para pekerja di daerah sekitar.
Untuk apartemen East 8, terletak di daerah perumahan dan mendapatkan keuntungan dari kemudahan akses transportasi umum, termasuk Light Rail Train (LRT) dan kemudahan akses ke jalan tol Jagorawi. Sedangkan Prajawangsa, unitnya kali ini lebih besar dan lebih miliki banyak ruang terbuka hijau. (asp)