Tips Sukses Memulai Bisnis Coklat Manis Rumahan
Selasa, 2 Agustus 2016 - 06:54 WIB
Sumber :
- VIVA.co.id / Renne Kawilarang
VIVA.co.id
- Menjadi seorang Entrepreneur atau wirausahawan kini bukan hal yang asing lagi bagi kalangan pemuda. Saat ini, banyak pemuda yang mulai melakukan berbagai macam usaha di mana mereka berpikir wirausaha bisa menghasilkan lebih banyak uang daripada bekerja kantoran.Â
Dalam artikel ini, kami akan memberikan salah satu contoh jenis wirausaha atau bisnis yang bisa Anda lakukan secara manual dari rumah sendiri. Bisnis coklat manis adalah salah satu bisnis yang sangat cocok untuk dilakukan oleh para pemula.Â
Dibandingkan bisnis lainnya, coklat manis ini terbilang cukup gampang untuk dibuat dan juga dijual. Coklat adalah jenis makanan yang tidak akan pernah sepi peminatnya.Â
Satu hal yang perlu Anda perhatikan adalah membuat jenis produk yang dijual berbeda dari penjual lainnya. Namun, sebagai tahap awal, Anda harus bisa membuat coklat manis itu dalam jumlah yang cukup untuk dijual.
Tahap Awal
Sebagai pemula yang baru memulai bisnis coklat manis, yang harus Anda lakukan adalah memastikan bahwa coklat buatan Anda merupakan coklat yang layak makan. Terlebih lagi apabila rasa dari coklat itu sendiri berbeda dari coklat lainnya, namun tetap enak untuk dikonsumsi.Â
Selain itu, seperti yang sudah dijelaskan di poin sebelumnya bahwa membuat produk Anda berbeda dari produk lainnya adalah nilai tambah dari bisnis Anda. Sebelum beranjak ke keunikan dari makanannya, cobalah untuk membuat kemasan yang unik dan juga berbeda dari lainnya.Â
Setelah memastikan bahwa kemasan yang Anda miliki bisa menarik minat dari calon pembeli, barulah Anda harus memikirkan keunikan dari coklat itu dan juga rasa dari coklat tersebut. Dengan memiliki keunikan dan ciri khas tersendiri, bisa dipastikan pembeli akan tertarik dengan coklat manis yang Anda jual.
Untuk masalah modal, perkiraan modal awal yang diperlukan dalam bisnis coklat ini adalah sekitar Rp10 juta. Jumlah itu sudah termasuk biaya kursus membuat coklat sampai pembelian bahan baku dan peralatan.Â
Kenapa tidak lebih besar? Namanya juga masih belajar, Anda masih membutuhkan waktu untuk terbiasa dengan bisnis ini. Mulai mencari tahu dari kecocokan rasa, memasarkan produk, sampai mengembangkan produk untuk menjadi lebih baik lagi.Â
Jangan terlalu jor-joran dalam mengeluarkan modal di awal, kalau ternyata gagal, uang Anda akan habis dengan percuma.
Manajemen Bisnis
Manajemen bisnis sangatlah penting untuk dilakukan, terutama untuk Anda yang baru saja memulai bisnis ini. Ada banyak hal yang harus Anda perhatikan untuk memulai bisnis berjualan makanan, terlebih lagi jenis makanan yang memiliki tingkat daya saing tinggi seperti coklat manis. Berikut beberapa hal yang bisa Anda lakukan:
1. Di zaman yang sudah modern ini, Anda tentu sangat disarankan untuk menjual produk secara online.
Banyaknya media sosial bisa sangat membantu Anda untuk berjualan secara online, agar bisa mencakup pembeli yang dari luar kota, bahkan luar pulau. Jasa angkut kirim pun bisa Anda gunakan sebagai sarana pengiriman coklat tersebut ke pembeli yang berada jauh dari posisi rumah Anda.
2. Melakukan tes produk beberapa kali.
Anda bisa melakukan beberapa tes coklat buatan tersebut ke beberapa orang terdekat terlebih dahulu, seperti kerabat ataupun keluarga. Bandingkan setiap respons dari hasil percobaan tersebut, dan gunakan lah resep yang mendapat respons terbaik dari hasil tes tersebut.
Baca juga: Ketahui Hal Ini Tentang Asuransi Motor
3. Cara terakhir adalah cara manual yang biasanya dilakukan oleh para penjual makanan.Â
Baca Juga :
Tujuh Pelajaran Tentang Uang dari Ilmu Bela Diri
Anda bisa mencoba untuk menitipkan coklat buatan Anda ke beberapa toko dan juga swalayan agar bisa lebih mudah terlihat oleh para calon pembeli. Selain itu, cara ini pun paling mudah dilakukan agar brand atau merek dari bisnis Anda bisa lebih dikenal di kalangan pengunjung dari toko dan pasar swalayan tersebut.Â
Namun, cara ini akan bekerja secara optimal apabila produk Anda sudah dikemas dengan bentuk yang unik dan juga menarik sehingga bisa menarik perhatian dari para pengunjung.
Tips Sukses Bisnis Pencucian Mobil dan Motor
Tidak hanya modal yang dibutuhkan.
VIVA.co.id
10 Agustus 2016
Baca Juga :