Tips Hemat Berbelanja Online

Belanja online.
Sumber :
  • U-Report

VIVA.co.id – Belanja Online rupanya sudah menjadi gaya hidup sebagian orang di zaman canggih dan serba instant ini. Belanja online memberikan efek yang menyenangkan, karena pelanggan yang belanja online, terutama kaum wanita, dapat melihat dengan detail dan membandingkan produk yang akan  dibelinya bagus atau tidak. 

Selain itu, belanja online memudahkan pelanggan melakukan transaksi, karena kita tidak perlu lagi mengantre di counter, dan hanya cukup menggunakan metode pembayaran yang disetujui oleh pihak toko online terkait. 

Untuk Anda yang hobi belanja online dalam kurun waktu yang bisa dibilang “sering”, tentunya ini perlu diperhatikan. Jangan sampai keseringan belanja online ini membuat keadaan financial menjadi tidak seimbang dan menjadi boros. 

Untuk itu, ingatlah bahwa pengeluaran Anda bukan saja membeli sebuah barang bagus dari toko online, tapi juga ada pengeluaran lainnya yang harus dipenuhi dan penting dalam kehidupan. Belanja online tetap akan asik tentunya bila melakukan beberapa tips berikut ini:

1. Memiliki Rekening “khusus” Shopping 

Jika Anda penggila belanja online, wajib memiliki rekening tabungan khusus belanja online yang bisa digunakan untuk belanja sepuasnya. Caranya, bukalah rekening tabungan baru, kemudian sisihkan sebagian dari penghasilan anda untuk ditabungkan pada rekening shopping tersebut. 

hasilnya, saat akan berbelanja online, tidak perlu menghabiskan uang yang ada di tabungan pribadi anda, tapi akan mengambil dari tabungan shopping tersebut. dengan adanya rekening khusus ini, belanja online lebih nyaman , keuangan juga aman.

Baca Juga: 5 Kebiasaan Kecil yang Membuat Anda Sukses

Lima Tips agar Anda Bisa Diterima Kerja di Google

2. Belanja di Online Shop Yang Spesifik

Ternyata belanja online di Olshop yang memiliki kategori khusus itu bisa lebih hemat daripada belanja online di marketplace yang menjual berbagai macam produk di dalamnya. Misalnya para ibu hamil ingin mencari produk perawatan bayi dan juga pampers, sang ibu bisa memilih belanja online di toko online khusus yang menjual perlengkapan ibu dan anak. Dijamin harganya lebih hemat.

Awas, Ini Kesalahan yang Sering Terjadi Saat Buat Surat Lamaran Kerja

Baca Juga: Reksadana Pasar Uang, Apakah Lebih Untung Daripada Deposito?

3. Memanfaatkan Promo Kartu Kredit

6 Cara Siasati Pekerjaan yang Tak Sesuai Minat, Nomor 1 Ampuh Banget

Toko online selalu memudahkan konsumennya dalam hal bayar membayar orderan produknya. Salah satu metode pembayaran yang digunakan adalah dengan kartu kredit. Bukan tanpa alasan, sebagian orang menggunakan kartu kredit untuk belanja online, selain mudah , rupanya olshop tertentu sering menawarkan promo menarik berupa diskon, jika konsumen berbelanja dengan kartu kredit. Awasi penggunaan kartu kredit anda, jangan terlalu berlebihan.

4. Perhatikan Ongkir

Setelah melakukan order suatu barang lewat Olshop, biasanya kita akan diarahkan ke biaya total dari order yang kita lakukan. Di sana akan ada tambahan ongkos kirim (Ongkir) dari tempat olshop menjual ke tempat kita. manfaatkan jika ada promo Gratis Ongkir dari sebuah Olshop, karena anda akan lebih hemat dengan hanya membayar harga barangnya saja.

5. Layanan Customer Service Yang Maksimal

Belanja online tidak sampai di situ saja. Setelah melakukan transfer dan barang diterima oleh anda, namun ternyata ada kesalahan dari segi ukurannya atau perbedaan warna yang tidak sesuai keinginan. Manfaatkan jasa pelayanan customer service dari online shop yang anda percaya. CS akan membantu mengatasi masalah keluhan seperti return barang dan refund.

6. Pilih Online Shop Terpercaya Untuk Berbelanja

Sebaiknya pilih online shop yang memiliki reputasi baik dan memberikan transaksi dengan cara mudah.  Olshop seperti itu biasanya sudah cukup populer dan punya banyak akun sosial media aktif yang sering mempromosikan produk-produk baru yang dijualnya. Pastikan juga Olshop ini memiliki nomor kontak yang jelas dan juga customer service yang cepat tanggap.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya