Aksi Joget Putri Cantik Marshanda Curi Perhatian Netizen
- VIVA.co.id/Muhamad Solihin
VIVA.co.id – Putri semata wayang Marshanda, Sienna mendadak jadi sorotan di dunia maya. Pasalnya video yang diunggah Marshanda memperlihatkan aksi joget Sienna membawakan lagu Let It Go disukai sampai 111 ribu netizen di Instagramnya.
Dalam video itu, Sienna terlihat luwes menari sambil mengucapkan lirik lagu Let It Go. Suara Marshanda pun terdengar menyemangati sang buah hati.
"Cuplikan dari performance Sienna nyanyi "Let It Go" ???? " tulis Marshanda.
Ribuan netizen juga mengomentari aksi lucu Sienna tersebut. Mereka memuji bakat terpendam Sienna.
"Siena cantik banget love u love u love u????????????," tulis netizen.
"Banyakkin lgi yaa videony neena mom chacha .. very cute ????????," tulis netizen lainnya.
"Lucu cntk pintr kayak mamanya,sering2 bkin vidio seina ia k @marshanda99 gemess lhtnya.....heeee," tulis netizen.
Sebelumnya, Marshanda selalu merindukan putri semata wayangnya, Sienna Ameerah Kasyafani. Dia juga kerap kali bertemu dengan Sienna dan mengajak bermain.
Namun, pertemuan ibu dan anak itu tak bisa terlalu sering seperti yang diharapkannya. Apalagi Caca, begitu sapaannya harus ke rumah Ben di daerah Bintaro untuk bertemu Sienna.
"Ya aku sebisanya ya untuk ketemu dengan Sienna, karena dari Ben masih agak membatasi, ya itu proseslah untuk ikhlas. Kadang aku sedih juga tapi ya enggak apa-apa," ujarnya saat berbincang dengan VIVA.co.id.
Bertemu Sienna ke Bintaro adalah salah satu bentuk perhatian Caca kepada buah hati pernikahannya dengan Ben Kasyafani. Dia bertemu Sienna jika orang tua Ben ada di rumah.
"Bagaimana pun aku sebagai seorang ibu pasti memberikan yang terbaik untuk anak aku selagi aku bisa, jadi aku yang sering main ke sana. Walaupun sedih ya Sienna enggak bisa nginep sama aku," ungkapnya.
Meski demikian dia tetap menjalin silaturahmi dan komunikasi yang baik dengan keluarga Ben. Tak jarang ibunda Ben mengajak Caca jika mengadakan acara di rumah.