Cari Pokemon Bisa Dapatkan Go Pro dan Hoverboard

Aplikasi Qlue selenggarakan kompetisi cari Pokemon
Sumber :
  • Qlue

VIVA.co.id – Mencari Pokemon dalam game Pokemon Go kini makin seru. Sebab, ada pihak yang menggelar kompetisi berhadiah dalam mencari Pokemon.

Penyedia aplikasi keluhan, Qlue, mengumumkan kompetisi berburu Pokemon yang dinamakan 'Pokemon-an sambil Nge-Qlue'.

Menurut keterangan tertulisnya kepada VIVA.co.id, Jumat, 15 Juli 2016, aplikasi Qlue menyambut positif rilis game tersebut. Sebab, menurut Qlue, game Pokemon Go mampu mendorong penggunanya untuk aktif di luar rumah.

"Kebetulan kami lihat game ini tidak hanya memberikan hiburan tersendiri, tetapi juga dapat memberikan manfaat positif yang mendukung kehidupan di perkotaan," kata Elita Yunanda, Head of Communication Qlue.

Elita mengatakan, Qlue berhahap game tersebut bisa mendorong pengguna untuk aktif dan berkontribusi bagi perubahan kota yang lebih baik. Qlue menyediakan hadiah menarik untuk peringkat pertama sampai keempat.

Peringkat pertama mendapatkan 1 unit Go Pro Hero 4 dan avatar eksklusif PiQaBoo serta kaos Qlue lucu.

Peringkat kedua mendapatkan 1 unit hoverboard dan avatar eksklusif AnaKeder serta kaos Qlue lucu.

Peringkat ketiga mendapatkan 1 unit ponsel pintar Xiaomi, avatar eksklusif Bulukuduk dan kaos Qlue lucu.

Sedangkan peringkat keempat mendapatkan 1 unit Smart Watch, avatar eksklusif Sequisme dan kaos Qlue lucu.

Untuk pemenang kelima sampai ke-30, Qlue menyediakan hadiah hiburan berupa ragam avatar eksklusif dan kaos Qlue lucu.

Gemoy Banget! 5 Pikachu Berjoget Jelang Duel Bali United Vs Persis Solo

Mekanisme kompetisi

Peserta hanya perlu mengambil foto keluhan saat sedang bermain Pokemon Go, dengan karakter Pokemon harus berada pada foto keluhan yang dimaksud. Kemudian, simpan fotonya dan unggah ke bagian 'Lapor ke Pemerintah' atau 'Lapor ke Swasta'.

Terpopuler: Hard Gumay Sebut 2 Kecelakaan Pesawat hingga Kedekatan Nikita Mirzani dan Ajudan Prabowo

Qlue menyaratkan mutlak, laporan harus kredibel dan faktual. Admin Qlue nantinya akan mengecek dan memverifikasi laporan.

Ketentuan pemenang yakni pengguna dengan jumlah total Like atau Support tertinggi dari laporan tersebut.

Momen Penumpang Abadikan Pikachu Jet Mendarat di Bali

Ketentuan kompetisi

- Pelapor tidak bisa mention atau chatting dengan pengguna lain untuk membantu Like/Support. Admin Qlue akan terus melakukan pengecekan dan verifikasi sebelum penyerahan hadiah

- Untuk mendapatkan hadiah 1, 2, 3, dan 4 jumlah Like/Support yang minimum harus didapatkan adalah 150 Like/Support

- Untuk Lapor ke Pemerintah boleh menggunakan dua smartphone (satu smartphone digunakan untuk main Pokemon Go, dan satu smartphone lainnya untuk mengambil foto layar satu lagi) dikarenakan Lapor ke Pemerintah harus langsung dan foto tidak bisa disimpan terlebih dahulu (berbeda dengan Lapor ke Swasta)

- Apabila tidak ada yang berhasil mendapatkan hadiah 1,2,3, dan 4 akan digantikan dengan hadiah hiburan yang sama dengan pemenang ke-5 hingga ke-30

- Setiap laporan Qlue yang masuk wajib menyertakan hashtag #PoQemonQlue

- Event berakhir pada 15 Agustus 2016

- Pemenang akan dihubungi oleh admin Qlue secara personal

- Hadiah akan dikirim ke alamat masing-masing paling lambat 28 hari kerja sejak tanggal berakhirnya event. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya