Alasan Nova Eliza Beri Pendidikan Anak di Sekolah Asing
- NUVOLA/VIVA
VIVA.co.id – Nova Eliza tak main-main untuk urusan pendidikan sang buah hati, Naima Malinka. Ya, Naima kini menginjak usia delapan tahun pada Desember mendatang dan sedang duduk di bangku setaraf sekolah dasar di Netherlands Inter Community School.
Saat ini, Naima telah memasuki pendidikan dan masuk ke sekolah asing berbasis Belanda. Bagi Nova, hal ini penting untuk mendukung wawasan sang buah hati.
"Aku ingin anakku memiliki wawasan yang luas, bisa bahasa Inggris juga bonus bahasa Belanda. Apalagi juga didukung dengan kurikulum pelajaran PPKN dan agama, itu sangat penting. Kita harus saling menghargai dan anak wajib tahu agama yang diyakini di Indonesia apa saja," kata Nova di Netherlands Inter Community School kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat, 17 Juni 2016.
Tak hanya itu, wanita asal Aceh ini juga memandang kualitas pendidikan dan guru di setiap sekolah untuk buah hatinya. Selain itu faktor lokasi juga mendukung karena dekat dari rumahnya.
"Naima lagi aktif-aktifnya, senang berkarya, lompat, loncat dan kemarin baru menang gymnastic. Selama positif ya aku ikutin. Kadang dia minta aku jangan pakai bahasa Indonesia tapi bahasa Inggris saja. Aku tetap jejelin bahasa Indonesia dan bahasa Aceh biar dia enggak lupa," ungkap mantan istri Mirwan Suwarso itu.
Apakah menyekolahkan anak di sekolah asing sebagai bentuk persiapan kuliah di luar negeri? Tentu iya bagi Nova, bahkan dia sedang menyiapkan pundi-pundi rupiah agar Naima melanjutkan sekolah di luar negeri.
"Insya Allah, makanya sekarang disekolahkan di sekolah internasional biar nanti di luar negeri enggak jadi asing. Kalau dia senang di Europe enggak masalah, ya mungkin kalau enggak melanjutkan SMA atau kuliah di luar negeri. Aku ingin dia punya akar budaya Indonesia tapi berpikir secara internasional," tegas Nova.