Wakil Ketua DPR: Audit BPK Sudah Benar

Wakil Ketua Dewan Pembina Demokrat, Agus Hermanto.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – Wakil Ketua DPR RI Agus Hemanto mengatakan bahwa audit investigasi Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI soal polemik Rumah Sakit Sumber Waras (RSSW) sudah benar.

Kaya Obat Sakit Kepala, Kapolri Bangga Institusinya Dapat WTP 7 Kali

Sebab, lanjut Agus, yang meminta audit investigasi tersebut adalah KPK yang saat itu dipimpin langsung oleh Taufiqurrahman Ruki.

"Apa yang dilakukan BPK RI memang sudah benar (audit), sehingga BPK melakukan proses lebih lanjut," kata Agus di Gedung Nusantara III DPR, Jakarta, Rabu 15 Juni 2016.

DPR Setujui Pagu Indikatif Kemensos 2021 Sebesar Rp62,024 Triliun

Kendati demikian, Agus menyerahkan persoalan polemik Sumber Waras ini kepada Komisi III DPR yang membidangi hukum. Dan untuk nantinya, akan dilaporkan kepada pimpinan DPR terkait rapat dengar pendapat dengan KPK.

"Tentu kita serahkan kepada Komisi III, ini kan sedang berlangsung," katanya.  (webtorial)

Raih WTP Tiga Kali Berturut-turut, Anies: Ini Kado HUT DKI Jakarta
Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo.

Sindir Susi, Edhy Prabowo: Dulu KKP Disclaimer, Sekarang Dapat WTP

Edhy menyebut dua tahun sebelumnya laporan keuangan KKP disclaimer

img_title
VIVA.co.id
30 Juli 2020