Divonis Tiga Tahun, Saipul Jamil Minta Didoakan Ini
- VIVA.co.id/M. Ali. Wafa
VIVA.co.id – Pedangdut Saipul Jamil alias Ipul mengaku sedih dengan vonis tiga tahun penjara yang diberikan majelis hakim di Pengadilan Negeri Jakarta Utara. Kendati demikian, Ipul meminta didoakan agar tetap sabar menjalani hukumannya.
"Sedih divonis segitu. Sebenarnya sedih, cuma kan sudah jadi keputusan hakim, insya Allah ini yang terbaik," kata dia saat diwawancara usai sidang di PN Jakarta Utara, Selasa, 14 Juni 2016.
Dia juga tak mau pikirannya jadi kalut dengan vonis tersebut. Karena itu, dia lebih memilih bersyukur dan coba mengambil hikmah dari apa yang menimpanya saat ini.
"Permasalahan kan sudah selesai. Saya sudah tenang. Saya bersyukur, kan memang harus ada ujungnya. Mungkin di sini ada yang menangis dan tertawa, kalau tertawa di atas penderitaan orang lain, enggak nikmat," tutur mantan suami Dewi Perssik itu.
Kendati demikian, vonis Ipul lebih ringan empat tahun dari tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU). Untuk bisa menjalani hukumannya, dia pun memohon doa agar tetap tabah dan bisa menerimanya.
"Doain saja dengan modal sabar, saya bisa menjalani apa yang sudah menjadi putusan hakim dan Allah," kata dia.
Sekadar mengingatkan, Saipul Jamil dilaporkan pleh remaja pria berinisial DS pada 18 Februari 2016 atas tuduhan pelecehan seksual terhadap anak ke Polsek Kelapa Gading. Dan setelah menjalani penyidikan, Ipul dipindahkan ke LP Cipinang sejak 4 April 2016.
Baca juga: