Beredar Foto Yoochun di Malam Kejadian Dugaan Kasus Asusila
VIVA.co.id – Personel boyband sekaligus aktor Korea, Park Yoochun, menghebohkan dunia hiburan Korea dengan kabar dugaan tindakan pelecehan seksual. Seorang wanita mengaku telah diperkosa Park Yoochun di sebuah kamar mandi klub malam. Sebagian sumber menyatakan waktu kejadian adalah 3 Juni malam, sebagian lainnya adalah 4 Juni dini hari.
Namun dilansir Allkpop, Yoochun terlihat bersama teman-temannya di malam kejadian dugaan pelecehan terjadi. Seorang teman Yoochun di Instagram mengunggah foto bersama sang aktor. Foto tersebut diklaim diambil pada 4 Juni.
"Selamat ulang tahun, kami mengganggu orang dengan masuk ke dalam rumah mereka lalu membangunkannya di jam 1 pagi untuk pergi keluar, heheheh," tulis teman Yoochun dalam kolom keterangan gambar.
Foto asli yang diunggah ke Instagram tersebut sudah dihapus pemiliknya. Akan tetapi, sejumlah fans berhasil menyimpan dan kemudian menyebarkannya kembali.
#WeBelieveYOOCHUN #Yoochun Yoochun's friend post on IG.YC and his friends but the girl said she with him at a bar pic.twitter.com/wPachif2in
— MinJae_Soulfighter (@LOVELESS_loveJJ) June 13, 2016
Beragam komentar pun bermunculan menanggapi foto yang beredar tersebut. Sebagian percaya jika kasus ini adalah isu untuk menjatuhkan aktor kelas atas tersebut. Sejumlah lainnya justru berspekulasi Yoochun melanjutkan pesta ulang tahun temannya di bar di mana peristiwa asusila tersebut diduga terjadi.
Sebelumnya, seorang wanita yang dipanggil Lee melaporkan Park Yoochun atas tindakan pelecehan seksual di sebuah klub malam di Gangnam. Dia mengaku, Yoochun melakukan hal tersebut di dalam kamar mandi.
Keduanya baru bertemu pertama kali pada malam kejadian dan minum bersama selama satu jam. Tidak ada CCTV di kamar mandi, namun wanita tersebut menyerahkan gaun dan pakaian dalam yang dia kenakan di hari kejadian sebagai barang bukti.
Pihak Yoochun menanggapi berita ini sebagai fitnah untuk menjatuhkan Yoochun. Aktornya tersebut akan mengikuti proses penyelidikan guna mengungkapkan kebenarannya.
Baca Juga: