Kolaborasi Penelitian Ini Sediakan Penghargaan Rp30 Juta
- VIVA.co.id/Mitra Angelia
VIVA.co.id – Perusahaan sains dan teknologi, Merck bekerja sama dengan Indonesia International Institut for Life Science (i3L), institusi pendidikan tinggi dan riset life science menyelenggarakan Merck-i3L Life Science Award. Penghargaan ini diberikan untuk kategori penelitian produk dan pengetahuan.
Kedua kategori ini meliputi bidang kesehatan, pertanian, perikanan dan energi. Head of Research and Applied Solutions Commercials PT Merck Chemicals and Life Sciences (MCLS), Syahroni memaparkan, memang dewasa ini peneliti telah banyak bekerja sama dengan negara luar untuk melakukan penelitian. Tapi kompetisi pun semakin ketat dan jasa inovatif semakin meningkat.
"Artinya kita tidak bisa berdiam diri, Itu alasan Merck menginisiasi, ini apresiasi bagi para peneliti untuk terus berkarya," ujar Roni di Jakarta, Senin 13 Juni 2016.
Director of Academic Affairs i3L, Matteo Morello mengatakan, i3L ikut berpartisipasi karena ingin membuat peneliti Indonesia menghasilkan inovasi-inovasi. Menurut Matteo, dalam hal riset dan inovasi Indonesia berada di urutan terendah.
"Karena itu kami ikut (berpartisipasi) dan kami tidak sabar bekerja sama dengan ilmuwan dan juga generasi muda calon ilmuwan dalam menciptakan gelombang baru inovasi dan ide," jelas Matteo.
Sebagai informasi, kompetisi ini terbuka bagi seluruh ilmuwan dari universitas, ilmuwan dari institusi Swasta dan negara, dan ilmuwan rumah sakit. Kompetisi terbuka mulai 13 Juni sampai 30 September 2016, penerima penghargaan kategori produk dan pengetahuan, masing-masing mendapatkan hadiah uang Rp 30 juta dan produk Merck.