Ketua DPR: Tax Amnesty Penting untuk Penyehatan Ekonomi
VIVA.co.id – Ketua DPR RI Ade Komarudin menegaskan bahwa tax amnesty sangat penting untuk penyehatan ekonomi Indonesia, meskipun tak ada kaitannya dengan APBN-P 2016.
"Kenapa kita hanya berfikir APBN-P 2016. Salah juga kalau berfikir itu. Tax itu penyehatan ekonomi nasional," kata Ade di Pendopo Gedung Walikota Bekasi, Jawa Barat, Kamis 9 Juni 2016.
Politisi Golkar ini pun mengungkapkan kalau kondisi negara saat ini tidak sehat lantaran pendapatan negara tak maksimal. Maka itu, perlu ada perputaran uang dengan jumlah yang signifikan untuk memulihkan ekonomi.
"Dampak itu yang kita perlukan. Intinya semua aset dan uang yang diparkir di luar bisa balik kesini," ujarnya.
Untuk itu, Akom mengaku optimis pembahasan RUU Tax Amnesty bakal rampung dalam waktu dekat ini, meskipun tidak ada target untuk menyelesaikan.
"Saya optimis saja. Lumayan tertolong lah oleh tax amnesty perekonomian. Saat ini kan Panja lagi kerja, ya sudah proses politik kita lalui. Saya ingin itu diselesaikan, jangan bicara politik. Kasian negeri ini," ujarnya. Â (Webtorial)