Heboh Data Rahasia Song Joong Ki Bocor di Internet

Aktor Korea Selatan Song Joong Ki
Sumber :
  • blossomenter.com

VIVA.co.id – Keberhasilan drama Descendants of the Sun membuat semua pemain di dalamnya meraih popularitas yang tinggi, baik di dalam maupun luar negeri. Song Joong Ki bahkan dielu-elukan para wanita sebagai salah satu aktor terpanas tahun ini.

Warganet Soroti Perbandingan Karier Song Joong Ki dan Song Hye Kyo Pasca Bercerai: Beda Istri Beda Rejeki

Akan tetapi, Song Joong Ki harus menghadapi situasi yang tidak menyenangkan sebagai bagian dari risiko popularitasnya tersebut. Dilansir Soompi, seorang netizen menyebarluaskan data pribadi yang ada di dalam paspor aktor yang berperan sebagai Kapten Yoo Shi Jin tersebut.

Sebuah website di China mengunggah foto Song Joong Ki yang baru tiba di bandara. Bersamaan dengan foto tersebut, foto halaman data pribadi pada paspor Song Joong Ki pun ikut disertakan.

Song Hye Kyo Blak-blakan Ungkap Penyebab Perceraian dengan Song Joong Ki

Karena bersifat sangat rahasia, netizen menduga pelaku adalah oknum petugas di bandara. Kejadian ini membuat para penggemar Song Joong Ki marah dan meluapkannya di media sosial. "Keterlaluan. Seharusnya mereka tidak melewati batas," kata seorang netizen.

"Mereka sudah menyebarkan data pribadi dan itu tidak sopan," kata lainnya.

Film Dark Nuns Song Hye Kyo Laris, Bogota Song Joong Ki Nggak Laku, Warganet: Karma Itu Nyata

Bukan pertama kalinya Song Joong Ki mengalami insiden pelanggaran privasi. Aktor yang juga bermain dalam Innocent Man tersebut belum lama ini menjadi korban pemalsuan data. Seorang penggemar mengunggah sertifikat pernikahan palsu dengan foto dan data Song Joong Ki.

Dalam sebuah konferensi pers, Song Joong Ki pernah mengungkapkan kekesalannya karena hak privasinya sering terganggu.

"Saya beberapa kali dibuat marah, tapi saya berusaha tetap baik. Masalah keluarga dan kehidupan pribadi saya kini menjadi konsumsi publik. Saya sering meminta dengan sopan untuk menghargai privasi saya," kata Joong Ki dilansir Soompi.

Sementara itu, pria yang bersahabat dekat dengan Lee Kwang Soo dari Running Man tersebut kini sedang sibuk melakukan aktivitas tur jumpa fans keliling Asia. Joong Ki mengawali turnya di Guangzhou, kemudian melanjutkannya ke Shanghai, Hong Kong, Chengdu, dan Taipei.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya