Jenazah Artis Irena Justine Dimakamkan di Bandung
- Instagram Irena_Justine
VIVA.co.id – Kabar duka kembali menyelimuti dunia hiburan tanah air. Kali ini aktris muda berbakat Irena Justine meninggal dunia saat sedang syuting program acara Baper di salah satu stasiun televisi swasta, Kamis, 26 Mei 2016.
Kabar tersebut dibenarkan oleh Head Corpoorate Secretary RCTI, Tony Andriyanto. Ia menuturkan bahwa saat syuting berlangsung, Irena mengalami serangan jantung mendadak dan langsung dilarikan ke rumah sakit Siloam Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
"Awal syuting dia nggak ngeluh apa-apa. Tapi syuting berlangsung beberapa menit dia langsung pingsan tiba-tiba," ujar Tony Andriyanto melalui sambungan telepon, Jumat, 27 Mei 2016.
"Kami langsung bergerak untuk membawa ke RS Siloam sekitar pukul 17.50 WIB," sambungnya.
Namun pertolongan dokter di rumah sakit pun tidak bisa menyelamatkan nyawa pemain FTV itu dari maut.
"Pihak rumah sakit pun mengatakan Irena tak tertolong dan dinyatakan meninggal dunia sekitar pukul 20.00 WIB," tambahnya.
Tony juga menyampaikan saat ini jenazah sudah dibawa ke rumah duka di daerah Bandung.
"Ya, sekitar pukul 01.30 WIB dini hari, jenazah Irena dibawa keluarga ke Bandung. Rencananya jenazah akan dimakamkan hari ini juga," tutup Tony.
Irena menghembuskan napas terakhir di usianya yang ke-22 tahun. Sederet film dan FTV pernah dibintanginya, salah satunya, Cinta Fitri 2. Wanita yang lahir di Bandung 15 Juni 1993 tersebut juga dikenal lewat sinetron Nada Cinta berperan sebagai Flora Cantika.
Baca Juga: