Sidang, Giliran Saipul Jamil Dimintai Keterangan

Sidang Kasus Saipul Jamil
Sumber :
  • VIVA.co.id/M. Ali Wafa

VIVA.co.id –  Sidang lanjutan kasus asusila yang dilakukan pedangdut Saipul Jamil terhadap DS (korban pelecehan) masih terus berlanjut di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Utara, Rabu, 25 Mei 2016. Saipul Jamil pun hadir kembali dalam sidang tertutup kali ini.

Cerita Sahabat Soal Kondisi Saipul Jamil di Cipinang

Agenda sidang kali ini mendengarkan keterangan dari Saipul Jamil. Kuasa hukum Nazarudin Lubis pun menceritakan kesiapan Saipul memberikan keterangan atas kasusnya.

"Hari ini giliran Saipul yang dimintai keterangan atas kasusnya. Dari sidang inilah kita bisa lihat hukuman untuk Saipul," kata Nazarudin Lubis saat dihubungi VIVA.co.id, Rabu, 25 Mei 2016.

Saipul Jamil: Bang Ipul Pasti Pulang

Seperti diperkirakan, sidang hari ini akan dimulai siang ini pukul 12.00 WIB. Namun hingga siang hari ini, pihak Saipul dan tim kuasa hukumnya belum tiba di PN Jakarta Utara. Sidang rencananya akan dimulai pukul 14.00 WIB

Dari berita sebelumnya, mantan suami Dewi Perssik itu bahagia dengan pengakuan saksi-saksi yang dapat meringankan hukumannya. Saipul juga terlihat santai menghadapi persidangannya.

Divonis Tiga Tahun, Saipul Jamil Minta Didoakan Ini

Korban kedua pelecehan seksual yang dilakukan Saipul, AW pun mencabut gugatannya. Kini Saipul hanya menjalani persidangan kasus pelecehan yang menimpa DS saja.

Pedangdut Saipul Jamil.

Saipul Jamil Jadi Tersangka Kasus Suap Panitera Pengadilan

Penetapan ini telah diputuskan sebulan lalu, tapi belum diumumkan KPK.

img_title
VIVA.co.id
21 Desember 2016