Jokowi Perintah Menteri Tekan Harga Daging Jadi Rp80 Ribu
- VIVA.co.id/Muhamad Solihin
VIVA.co.id – Harga daging sapi di tingkat pasar tradisional yang mencapai di atas Rp120 ribu per kilogram dikeluhkan oleh pedagang dan masyarakat. Apalagi, di saat menjelang bulan puasa dan Lebaran mendatang dikhawatirkan harga daging sapi semakin melonjak.
Naiknya harga daging sapi di atas Rp120 ribu per kilogram ini menjadi perhatian khusus Presiden RI, Joko Widodo.
Di sela-sela membuka Konvensi Nasional Indonesia Berkemajuan (KNIB) di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Presiden memerintahkan menteri yang bersangkutan untuk menurunkan harga daging sapi di bawah Rp80 ribu per kilogram.
"Saya tidak tahu bagaimana caranya, namun harga daging sapi di bawah Rp80 ribu saat puasa dan Lebaran," kata Presiden, Senin 23 Mei 2016.
Mantan gubernur DKI itu menjelaskan harga daging sapi di Singapura hanya Rp50 ribu per kilogram dan seharusnya di Indonesia juga bisa.
"Ya kalau tidak bisa Rp50 ribu, ya di bawah Rp80 ribu per kilonya," tegasnya. (asp)