Alfamart Raih Top 5 Most Powerful Brand in Asia

Alfamart (Ilustrasi)
Sumber :
  • Dokumentasi PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk

VIVA.co.id –  PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk, melalui salah satu mereknya Alfamart, terpilih sebagai satu-satunya perusahaan ritel Tanah Air yang menerima penghargaan "Top 5 Most Powerful Brand in Asia" dalam ajang Nikkei Brand Awards 2016.
 
Ajang yang digagas oleh Mark Plus Inc bekerja sama dengan Nikkei BP Counsulting Japan tersebut, ditujukan untuk perusahaan-perusahaan yang memiliki image equity terbaik dengan berdasarkan pada likeability, friendliness, usefulness, dan perceived quality, demikian dilansir dari keterangan yang diterima VIVA.co.id, Senin 23 Mei 2016.
 
"Penghargaan ini memotivasi kami untuk terus mengibarkan bendera Alfamart, agar menjadi perusahaan distribusi ritel terkemuka yang dimiliki oleh masyarakat luas, serta mampu bersaing secara global, sesuai dengan visi perusahaan," ujar Ryan Alfons Kaloh, marketing director Alfamart, usai menerima piagam penghargaan dari Founder & Chairman, MarkPlus Inc, Hermawan Kartajaya, serta Akira Sugawara dari Nikkei BP Consulting Japan.
 
Penilaian Asia's Most Power Brand Award sendiri dilaksanakan di 12 negara di Asia, yang melibatkan 120 merek ternama dengan total 10 ribu responden.
 
"Tentunya, penghargaan ini bisa diraih Alfamart, karena para pelanggan dan member loyal yang sudah begitu setia berbelanja di Alfamart untuk mencari kebutuhan sehari hari," tutur Ryan.
 
Selain Alfamart, penghargaan ini juga diberikan kepada empat perusahaan bergengsi di Tanah Air, yakni PT Garuda Indonesia Tbk, PT Pertamina, PT Telkom Indonesia Tbk, serta PT Aqua. (asp)
 

Jepang Siapkan Rp900 Miliar Bangun Shopping Center