Pengakuan Fadlan soal Rumah Tangganya dengan Lyra Virna
VIVA.co.id – Setelah sempat dihebohkan dengan pesan pengkhianatan David NOAH, publik juga dikejutkan dengan sejumlah pesan yang diposting Muhammad Fadlan di akun Instagram miliknya. Pesan yang diunggah Fadlan yang membahas soal istri nusyuz atau durhaka itu langsung menjadi sorotan.
Diduga pesan itu ditujukan kepada Lyra Virna. Terlebih lagi, Lyra juga langsung membalas pesan sang suami di Instagram miliknya. Lyra justru menyindir Fadlan soal pernikahan siri. Lyra seolah menuntut untuk dinikahi secara resmi.Â
Dari situlah publik berpikir bahwa pasangan ini sedang perang dingin. Namun, kabar itu dengan tegas dibantah Fadlan. Menurut Fadlan, kabar miring itu sengaja dihembuskan oleh orang-orang tak bertanggung jawab.
"Salah paham orang saja. Ini ulah orang yang ingin keluarga kita hancur," kata Fadlan ketika ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa, 10 Mei 2016.
Ia menambahkan bahwa saat ini hubungannnya dengan Lyra masih baik-baik saja. "Sebenarnya enggak ada apa-apa. Hubungan kita baik-baik aja " tambahnya.
Beberapa waktu lalu, Fadlan mem-posting  tulisan mengenai kriteria istri nusyuz. Ia pun menjelaskan bahwa tulisan tersebut diunggah hanya sebuah pernyataan biasa untuk mengingatkan seluruh kaum perempuan agar jangan sampai berbuat demikian kepada suaminya.