Drone Bawah Laut Mahasiswa UI Akan Diboyong ke AS
- Universitas Indonesia
VIVA.co.id – Beberapa waktu lalu, tim mahasiswa Universitas Indonesia (UI) yang tergabung dalam Autonomous Marine Vehicle Team (AMV) memamerkan teknologi yang mereka buat, yakni yang dinamai Makara-06. Tak lama lagi, mereka akan memboyong Makara-06 ke Amerika Serikat untuk mengikuti AUVSI Roboboat Competition 2016 pada 4-10 Juli 2016 di Virginia Beach.
Dalam keterangan kepada VIVA.co.id, Zulfiah, salah satu mahasiswa tim drone bawah laut itu mengatakan Makara-06 merupakan pertama menggunakan konsep hybrid yaitu Remotely Operated Vehicle (ROV) dan Autonomous Underwater Vehicle (AUV).
Dia mengatakan, keunggulan Makara-06 ini punya kemampuan merekam gambar, video serta deteksi bentuk di bawah laut. Selain itu, Makara-06 punya kemampuan sensor mengolah citra. Makara-06 dirancang bisa bertahan selama 4 jam di bawah air pada kedalaman hingga 100 meter.
Selain itu, tim AMV juga menciptakan kapal serupa namun berbeda fungsi yaitu Makara-05 sebagai permukaan air.
“Makara-06 dan Makara-05 dirancang untuk misi yang spesifik, yaitu sebagai pengganti kerja manusia di permukaan maupun dalam air guna menunjang aktivitas di bidang seperti keamanan, penelitian bawah laut, serta penanganan bencana, sehingga bermanfaat untuk negeri kita sendiri,” ujar Zulfah.
Diberitakan sebelumnya, Makara-06 ?dikemudikan menggunakan remote control dengan navigasi menggunakan GPS. Untuk purwarupa perdana, tim AMV menghabiskan dana Rp15 sampai Rp20 juta.