Eksis Lagi, Krakatau Reunion Gelar Tur 7 Kota

Gilang Ramadhan, trie Utami, Indra Lesmana, Dwiki Dharmawan
Sumber :
  • Dok.ist

VIVA.co.id –  Nama band Krakatau mungkin tidak asing bagi anda pecinta musik di era 1980-an. Ya, band yang digawangi oleh para musisi beken seperti Trie Utami, Dwiki Dharmawan, Indra Lesmana, Gilang Ramadhan, Pra Budi Dharma, dan Donny Suhendra itu pun eksis kembali.

Persembahan Indra Lesmana dan Dewa Budjana di International Jazz Day

Lahir kembali dengan nama Krakatau Reunion, band yang pernah meramaikan Yamaha Light Music Contest itu ingin menunjukkan eksistensi mereka menciptakan dan merilis lagu lagi.

"Kami kumpul lagi sebenarnya berawal dari pertemuan tak terduga. Saya kontak Gilang dan Indra Lesmana, kami mengobrol apa saja, juga tentang musik. Dwiki bilang, ada panitia yang nawarin Krakatau main. Kenapa enggak diambil?" ujar Trie menceritakan pertemuannya lagi dengan para sahabatnya itu, Senin 2 Mei 2016.

Indra Lesmana Komentari Orkestra Kepresidenan: Bunyinya Fals

Indra pun menimpali cerita Trie. Indra ingin menggelar konser mini dan tur band Krakatau untuk menyapa lagi penggemarnya yang masih mencintai musik mereka.

"Yang menarik adalah, kami harus menggung lagi dengan lagu-lagu lama yang hampir 25 tahun tidak dimainkan, ini sebuah tantangan bagi Krakatau Reunion," ucap Indra.

Eva Celia: Aku Bersyukur Jadi Anak Indra Lesmana dan Sophia Latjuba

Indra mengatakan untuk memantapkan musik dan latihan kembali untuk turnya nanti, mereka pun fokus bermusik lagi di DSS Studio yang bertempat di Pesanggrahan Permai, Petukangan, Jakarta Selatan. Donny Hardono pun diminta untuk menangani manajemen Krakatau Band.

"Ini reuni tak terduga. Semua mantap dan serius lagi untuk membangun Krakatau," ucap Indra.

Sekadar informasi, sepanjang tahun 2014 – 2016, Krakatau Reunion sudah menyinggahi panggung Java Jazz Festival 2014 ( Jakarta ), Kampung Jazz ( Bandung ), Jazz Market By The Sea ( Bali ), ASEAN Jazz Festival ( Batam ), Jazz Traffic (2014 – 2015 Surabaya ), Bursa Efek Jakarta ( Jakarta ), Economic Jazz Live ( Yogya ), Jazz Goes to Campus ( Jakarta ) dan Smada Palu ( Palu, Februari, 2016 ).

Sementara itu, bagi Bagi Dwiki Dharmawan, tak mudah untuk menyesuaikan waktu tur Krakatau Reunion, setelah  vakum panjang. Dwiki dan Indra pun yakin dengan rencana tur konser 7 kota yang akan dilakoni Krakatau Band tahun ini.

“Karena sejatinya masing-masing personel Krakatau Reunion sudah punya aktivitas secara individual, yang menyatukan kami kembali adalah idealisme dan adanya visi musik yang sama," ucap Dwiki.

Alf Tatale

Nasihat Indra Lesmana dan Armand Maulana, Buat Alf Tatale Tak Menyerah

Penyanyi Alf Tatale masih ingat dengan nasihat dari Indra Lesmana dan Armand Maulana yang jadikannya seperti saat ini.

img_title
VIVA.co.id
28 September 2021