Pemerintah Siapkan Mekanisme Tekan Harga Bawang Merah

bawang merah.
Sumber :
  • ANTARA/Syaiful Arif

VIVA.co.id – Pemerintah akan berupaya menurunkan harga bawang merah yang selalu melonjak, dan pada akhirnya memberikan tekanan terhadap laju indeks harga konsumen. 

DPR Minta Pemerintah Jangan Terlalu Banyak Lakukan Impor

Saat ini, harga bawang merah di pasaran masih berada di kisaran Rp45 ribu per kilogram (kg).

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Rini Soemarno, mengungkapkan pemerintah akan melakukan berbagai cara agar harga bawang merah selalu terjaga. 

DPR: Bawang Merah Tidak Boleh Impor

Apalagi, kata Rini, hal itu menjadi tugas utama yang diamanatkan langsung oleh Presiden Joko Widodo.

“Pak Presiden menekankan agar bagaimana caranya harga bawang merah itu Rp25 ribu per kg. Posisi sekarang itu naik terus, padahal kita itu produsen bawang,” kata Rini, usai rapat koordinasi di Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Jakarta, Jumat, 29 April 2016.

Harga Bawang Merah Tidak Merata, Ini Langkah Kementan

Kementerian/lembaga terkait, tutur dia, tengah merumuskan berbagai mekanisme yang akan ditempuh untuk menurunkan harga bawang merah yang terus meroket. 

Meski begitu, eks bos Astra International tersebut enggan membeberkan lebih jauh rencana tersebut.

“Nanti dari Kementerian Pertanian, Perum Bulog, dan Kementerian Perdagangan akan turun ke lapangan. Kami sedang buat sistemnya, bagaimana supaya bisa Rp25 ribu per kg,” ungkap Rini.

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Jenderal Hortikultura Kementerian Pertanian, Spudnik Sujono, mengatakan, stok bawang merah hingga saat ini sejatinya masih berada posisi aman. 

Namun, laporan yang masuk dari berbagai pihak justru berbeda dengan data yang dimiliki instansinya.

“Stok bawang merah itu masih ada. Tapi tadi teman-teman bilang ada impor. Dalam dua hari ini kami akan ada tim melihat di lapangan,” ujar Spudnik.

bawang merah.

Ramadan, Harga Bawang Putih dan Bawang Merah Berfluktuasi

Harga bawang putih naik turun Rp1.000 per kilogram.

img_title
VIVA.co.id
8 Juni 2016